"Lebih keren lagi, grup tari yang terpilih sebagai juara 1 di tiap regionalnya baik kategori mahasiswa ataupun siswa SMA/K sederajat ini diberangkatkan ke Jakarta untuk mengikuti Grandfinal kontes tari tersebut," ujarnya.
Seperti untuk regional Palembang, untuk tingkat mahasiswa yang menjadi juara 1 adalah grup tari Anderpati dari Universitas PGRI Palembang. Sementara untuk tingkat SMA/K Sederajat pada regional Palembang dimenangkan oleh grup tari Nastar SMAN 1 Rejang Lebong Bengkulu.
"Senang sekali kami terpilih menjadi juara satu, tidak sia jauh jauh dari Bengkulu delapan jam perjalan dan kegigihan kami dalam latihan akhirnya membuahkan hasil, " ucap Salsabila salah satu anggota Grup Nastar SMAN 1 Rejang Lebong.
Baca Juga:Menara Ampera Jadi Destinasi Wisata Baru, Pemandangan Kota dari Ketinggian