Hindari Macet! Ini Rekayasa Lalu Lintas di Palembang Mulai Pukul 22.30 WIB

Malam pergantian tahun baru 2025 di Kota Palembang, Sumatera Selatan (Sumsel) akan ditandai dengan penutupan Jembatan Ampera selama tiga jam

Tasmalinda
Selasa, 31 Desember 2024 | 14:28 WIB
Hindari Macet! Ini Rekayasa Lalu Lintas di Palembang Mulai Pukul 22.30 WIB
Sungai Musi dan jembatan Ampera. Rekayasa lalu lintas di Palembang malam ini. [Fitria/Suara.com]

SuaraSumsel.id - Malam pergantian tahun baru 2025 di Kota Palembang, Sumatera Selatan (Sumsel) akan ditandai dengan penutupan Jembatan Ampera selama tiga jam, mulai pukul 22.30 WIB hingga 01.00 WIB. Langkah ini dilakukan oleh Polrestabes Palembang untuk mengurai kemacetan yang diperkirakan terjadi akibat tingginya mobilitas masyarakat saat perayaan tahun baru.

Kasat Lantas Polrestabes Palembang, AKBP Yenni Diarty, menjelaskan bahwa rekayasa lalu lintas telah dirancang untuk memastikan kelancaran arus kendaraan. Berikut adalah pengaturan lalu lintas yang akan diberlakukan:

1. Arah Rumah Sakit Charitas ke Jakabaring
Kendaraan akan dialihkan melalui Jembatan Musi 6, Kertapati, menuju Jakabaring.
2. Arah Ulu ke Ilir
Kendaraan dari Ulu menuju Ilir dapat melewati Jembatan Musi 4.
3. Arah Simpang Caritas ke Ampera
Kendaraan akan dialihkan melalui Jalan Kol Atmo, Jalan Letkol Iskandar, Jalan Brigjen A Kadir, Jalan Slamet Riyadi, dan Jembatan Musi 4 menuju Jalan Kyai Haji Azhari 13 Ulu.
4. Arah Plaju ke Jalan A Yani
Kendaraan diarahkan melalui Jalan Nagaswidak, Jalan Azhari, dan Jembatan Musi 4.
5. Arah Merdeka ke Ampera
Kendaraan dari Jalan Merdeka menuju Jembatan Ampera akan dialihkan melalui Jalan Gajah Mada Kambang Iwak, Jalan Talang Karangga, Jalan Sultan Mansyur, hingga Jembatan Musi 4.
6. Arah Kertapati ke Merdeka
Kendaraan dari Kertapati menuju Jalan Merdeka diarahkan melalui Jembatan Musi 6 dan Jalan Sultan Mansyur.
7. Arah Simpang Caritas ke Merdeka
Kendaraan dari Simpang Caritas ke Jalan Merdeka dialihkan melalui Jalan Kol Atmo, Pasar Burung, Jalan Masjid Lama, atau Jalan Kebumen menuju Jalan Nusa Indah.
8. Arah Jakabaring ke Ilir
Kendaraan dari Jakabaring menuju Ilir diarahkan melalui Jalan A Yani, Jalan KH Azhari, Jembatan Musi 4, atau Jembatan Musi 6. Selain penutupan Jembatan Ampera, Pemerintah Kota Palembang juga akan menggelar pesta drone dan berbagai acara menarik di kawasan Benteng Kuto Besak. Warga diimbau untuk mematuhi aturan lalu lintas demi kelancaran dan kenyamanan bersama saat perayaan tahun baru

Baca Juga:Video Art Teater Potlot Menciptakan Rasa Gelisah Terhadap Lingkungan

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini