Kinerja Wali Kota Harnojoyo Dinilai Buruk, Banjir Terus Merugikan Warga

Wali Kota Palembang Harnojoyo dinilai tidak bekerja maksimal karena banjir terus mengepung kota.

Tasmalinda
Kamis, 06 Oktober 2022 | 09:46 WIB
Kinerja Wali Kota Harnojoyo Dinilai Buruk, Banjir Terus Merugikan Warga
Rumah warga Palembang terendam banjir. Palembang terkepung banjir.[ist]

SuaraSumsel.id - Banjir mengepung kota Palembang, Sumatera Selatan (Sumel), Kamis (6/9/2022) pagi ini. Hampir seluruh ruas dan kawasan di Palembang terkepung banjir pagi ini.

Banyak kemudian warga yang mempertanyakan kinerja Pemerintahan Wali Kota Harnojoyo dalam mengatasi banjir. Banyak warga kemudian mengeluarkan sindiran, hingga kritikan atas kinerja Palembang ini.

Warga menilai kinerja mengatasi banjir sangat tak berhasil. Bahkan ada yang menyinggung jika Wali Kota Palembang hanya sibuk mengurusi tempat wisata yang dibuat di kampung halaman ketimbang serius mengatasi banjir.

"Palembang makin jadi kota menyedihkan," ujar warga Ardi.

Baca Juga:Tiga Tersangka Penjua BBM Ilegal Diringkus Polda Sumsel, Begini Modus Pelaku

Dia menilai Wali Kota Palembang sama sekali tidak punya solusi atas banjir meski sudah periode menjabat sebagai pemimpin daerah.

Bahkan dinilai sebagai kinerja pemerintahan yang terburuk dalam mengatasi banjir. "Sepertinya sibuk dengan wisata miliknya di Tanjung Sakti," sambung warga lainnnya, Amin.

Kekecewaan hingga penilaian buruk soal kinerja Pemerintah sangat mudah ditemukan di akun-akun publik media sosial.

Warga yang rerata mengalami banjir mengeluhkan kinerja Pemerintah mengatasi banjir. Kota Palembang dinilai sebagai Jakarta kedua yang sama mengalami banjir yang sulit teratasi.

"Sibuk bangun jalan. Tp gorong2nyo kurang dibuat lebih dalam. Ditambah sampah numpuk di saluran air ..jadilaaahhh banjeerrr..jalan raya jd sungai," ujar netizen.

Baca Juga:30 Lokasi Operasi Pasar Murah Digelar di Sumsel, Disiapkan 5 Ton Per Pasar

"Palembang adalah Jakarta ke 2..," ujar netizen rudyamran.

"Blm ado kjingoan pemerintah kito ini jgok bnjir min," ujar netizen lainnya.

Tidak hanya warga yang kesulitan melintasi jalan, sejumlah pemukiman warga pun terendam banjir. Video-video rekaman banjir ini kemudian viral di media sosial.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini