SuaraSumsel.id - Momen natal tidak lengkap tanpa saling mengucapkan ucapan dan doa kepada keluarga, teman dan orang-orang terkasih. Ucapan natal yang juga berupa saling mendoakan ini akan dapat menguatkan hubungan kekeluargan.
Melansir hop.id-jaringan Suara.com, berikut puluhan ucapan selamat yang bisa dibagikan kepada orang-orang terkasih.
1. Marilah kita menyambut Natal tahun ini dan tahun-tahun berikutnya. Berharap bisa berkumpul secepatnya bersama kalian, orang-orang yang terkasih.
2. Selamat Natal untuk keluargaku tercinta. Tanpa adanya dukungan kalian, aku tidak akan menjadi siapa-siapa di dunia ini. Semangat dan motivasi dari kalian semoga menjadi pembelajaran untukku.
Baca Juga:PHRI Ingatkan Hotel dan Restoran di Sumsel Tak Rayakan Malam Tahun Baru 2022
3. Selamat Natal! Damai Kristus melingkupi kita semua dan juga memberikan damai di tengah-tengah kita semua.
4. Semoga berkat Natal tahun ini dapat menuntun kita menuju kesuksesan dan kemakmuran. Serta membawa kebahagiaan dan kedamaian dalam hidup kita semua. Selamat Natal.
5. Selamat Hari Natal! Semoga duniamu dipenuhi oleh kehangatan dan kebaikan di hari yang mulia ini. Semoga Natalmu dipenuhi dengan kedamaian dan juga cinta yang melimpah.
6. Natal adalah bukti kasih Allah kepada kita semua. Sudahkah kita menerima kasih dan keselamatan yang disediakan oleh Yesus? Salam Natal.
7. Semoga damai dan sukacita Natal selalu tinggal di hati kita dan menjadi terang bagi keluarga dan sesama.
Baca Juga:BPBD: Potensi Bencana Banjir di Sumsel Meningkat
8. Natal bukti kasih Allah kepada kita. Sudahkah kita menerima kasih dan keselamatan yang disediakan Yesus?