Tersangka Kasus Narkoba Indra Yosef, Dilantik Jadi Kades di Polda Sumsel

Tersangka narkoba dilantik jadi Kades di kabupaten Muara Enim, Sumatera Selatan.

Tasmalinda
Rabu, 22 Desember 2021 | 21:31 WIB
Tersangka Kasus Narkoba Indra Yosef, Dilantik Jadi Kades di Polda Sumsel
Tersangka Narkoba jalani pelantikan Kades di Mapolda Sumsel [Sumselupdate]

SuaraSumsel.id - Nasib memang tidak ada menduga. Meski sudah terpilih menjadi Kepala Desa atau Kades, Indra Yosef malah tersangkut kasus narkoba.

Meski menjadi tersangka kasus narkoba oleh Polda Sumsel, ia tetap dilantik menjadi Kepala Desa (Kades) Grinam, Kecamatan Rambang Niru, Kabupaten Muara Enim Rabu (22/12/2021) siang tadi.

Diterangkan Dirtathti Polda Sumsel AKBP Imam Anshori, Kades mengikuti pelantikan secara virtual bersama dengan 106 kades terpilih lainnya yang dilantik oleh Plh Bupati.

AKBP Imam Anshori menerangkan Indra Yosef merupakan tahanan titipan dari Kejati Sumsel yang tinggal menunggu persidangan.

Baca Juga:Siswi SD di Sumsel Tertembak Peluru Nyasar, Teriak Kesakitan lalu Pingsan

Indra Yosef sendiri merupakan kades incumbent yang terpilih lagi pada pelaksanaan Pilkades serentak, pada 14 Oktober 2021 lalu. Melansir Sumselupdate.com - jaringan Suara.com, ia ditangkap setelah tersangkut kasus narkoba yang ditangkap oleh penyidik Polda Sumsel pada tanggal 2 September 2021.

Lebih lanjut, setelah mendapatkan informasi dari Camat yang mendampingi Indra Yosef, AKBP Imam Anshori juga menjelaskan akibat ditangkap sebelum pemilihan, akibatnya semua tahapan pencalonan kades tidak pernah diikuti secara langsung oleh tersangka.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini