Tiga Hari Hilang, Warga Muara Lakitan Tewas Terinjak Gajah Liar

Warga Muara Lakitan, Musirawas, Sumatera Selatan ditemukan tewas dengan banyak bekas kaki dan kotoran gajah.

Tasmalinda
Sabtu, 31 Juli 2021 | 06:15 WIB
Tiga Hari Hilang, Warga Muara Lakitan Tewas Terinjak Gajah Liar
Ilustrasi gajah liar [Biro Pers Istana]. Hilang tiga hari, warga Muara Lakitan ditemukan tewas diduga terinjak gajah liar.

SuaraSumsel.id - Asi Yos Mura (43), warga Desa Tri Angun Jaya (Sp 5 HTI), Kecamatan Muara Lakitan, Kabupaten Musirawas Provinsi Sumatera Selatan ditemukan tewas terinjak gajah liar.

Jasad korban ditemukan tewas dengan luka lebam, lebih kurang seratus  meter dari pondok korban, Kamis (29/7/2021), sekitar pukul 23.00 WIB. Sebelumnya, ia dikabarkan hilang selama tiga hari.

Dilansir dari Sumselupdate.com - jaringan Suara.com, dugaan nyawa korban melayang akibat diamuk gajah liar lantaran di dekat jasad korban ditemukan banyak bekas kaki dan kotoran gajah.

“Kalau dilihat dari jasadnya yang sudah bengkak melepuh, diperkirakan korban meninggal dunia sudah sejak tiga hari lalu. Saat ditemukan di sekitar TKP, banyak bekas telapak kaki gajah dan sejumlah kotoran gajah pun ada di sekitar lokasi. Bahkan, dari penemuan senter milik korban berjarak lebih kurang sepuluh meter,” kata Adi Pranata salah seorang keluarga korban.

Baca Juga:250 Polisi Sumsel Terpapar Covid-19 Jalani Isolasi Mandiri

Warga lainnya, Andi menuturkan diperkirakan kawanan  gajah muncul sejak setengah bulan terakhir. Dan kawanan  gajah tersebut kerap berkeliaran di sekitar perkebunan milik warga.

“Kemungkinan korban meninggal dunia karena diserang gerombolan gajah yang kerap berkeliaran di wilayah sini,” ujarnya.

Kawanan  gajah liar tersebut tidak hanya memakan korban jiwa, namun juga merusak sejumlah pondok tempat para petani berladang.

Kapolres Mura AKBP Efrannedy melalui Kapolsek Muara Lakitan AKP Ujang Abu Rahmat membenarkan adanya peristiwa tersebut.

“Laporannya sudah kami terima. Sekarang kami sedang melakukan pengecekan di TKP,” jelas Kapolsek, Jumat (30/7/2021).

Baca Juga:Butuh Oksigen Medis, Warga Sumsel Bisa Gratis di Posko Ini

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini