SuaraSumsel.id - Video klip 'GILA' Denise Chariesta atau yang lebih dikenal sebagai Denise Cadel ternyata lebih banyak tidak disukai. Ia pun emosi, mengingat itu video perdannya mencoba dunia musik setelah menjadi seleb TikTok.
Setelah dilihat, dislike yang diterimanya mencapai 456 ribu. Sedangkan yang menyukai hanya 116 ribu.
Tidak hanya itu, banyak netizen yang menghujat video klip tersebut pada kolom komentar di kanal YouTube Denise. Malah membandingkannya dengan lagu Kekeyi pada 2020 lalu.
"Setelah mendengarkan lagu ini, ternyata lagu Kekeyi lebih sopan didengar di telinga saya," ujar seorang netizen di kolom komentar YouTube.
Baca Juga:Kh Ahmad Nawawi Dencik Dimakamkan di Ponpes Miliknya, Pelayat Diramaikan Tokoh Sumsel
"Kekeyi masih jauh lebih baik 2020, lebih faedah, yang ini unfaedah," imbuh yang lain.
Mendapat banyak respon negatif, Denise emosi dan geram.
"Wahai netizen! Turunkan dislike-nya sekarang!" tulis Denise dalam caption-nya di Instagram.
Bukannya membela, netizen justru mengatakan Denise pantas menerima hal tersebut.
"Naikin aja dislikenya atau suruh youtube take down aja," komentar salah seorang netizen di Instagram.
Baca Juga:Di Sumsel Tersedia 433 Lokasi Vaksin COVID 19, Warga Cukup Bawa KTP
"Gak mau ah. Sapa suruh mulut gak da akhlak," sambung yang lain.
"Ogahhhh, emang lu siapa nyuru nyuru,songong amat hahah," timpal yang lainnya.
Sumber; matamata.com