Akhir April, Serapan Vaksin COVID 19 Sumsel Belum Capai 80 Persen

Hingga 24 April 2021, serapan vaksinasi covid 19 di Sumatera Selatan belum mencapai 80 persen.

Tasmalinda
Senin, 26 April 2021 | 13:38 WIB
Akhir April, Serapan Vaksin COVID 19 Sumsel Belum Capai 80 Persen
Vaksinasi dilakukan malam hari ANTARA FOTO/Oky Lukmansyah. Akhir April, Serapan Vaksin COVID 19 Sumsel Belum Capai 80 Persen

SuaraSumsel.id - Serapan vaksinasi COVID 19 sudah disalurkan pada Dinas Kesehatan kota dan kabupaten setempat. Hingga medio atau 24 April ini, sebanyak 462.906 dosis vaksin atau mencapai 67,87 persen vaksinasi sudah diterima oleh Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan.

Kepala Seksi Surveilans dan Imunisasi Dinas Kesehatan Sumatera Selatan Yusri di Palembang mengatakan pasokan vaksin telah digunakan untuk vaksinasi sumber daya manusia bidang kesehatan, petugas pelayan publik, dan warga lanjut usia (lansia).

"Penyuntikan vaksin dosis pertama sudah dilakukan pada 294.385 orang dan penyuntikan vaksin dosis kedua sudah dilakukan pada 168.521 orang yang telah mendapat suntikan dosis pertama vaksin," katanya seperti dilansir dari ANTARA, Senin (26/4/2021).

Yusri mengatakan bahwa selama April vaksinasi COVID-19 difokuskan untuk guru dan warga lansia.

Baca Juga:Jadwal Imsakiyah Kota Palembang Hari ke-14 Ramadhan 1442 Hijiriah

Menurut data Dinas Kesehatan Sumatera Selatan, serapan vaksin di beberapa daerah belum sampai 80 persen. Kabupaten Kabupaten Ogan Komering Ilir baru menyerap 79,6 persen vaksin pada vaksinasi tahap I dan 71,4 persen vaksin pada vaksinasi tahap II.

"Serapan vaksin COVID-19 untuk vaksinasi petugas pelayan publik di 17 kabupaten/kota juga belum sampai 80 persen dan serapan vaksin untuk vaksinasi warga lansia belum ada 20 persen

Sasaran vaksinasi COVID-19 di Sumatera Selatan meliputi 49.007 orang dalam golongan sumber daya manusia bidang kesehatan, 439.477 petugas pelayan publik, dan 720.076 warga lansia. (ANTARA)

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini