Demi Nyoblos di TPS, Bapak-bapak Rela Pakai Kresek karena Tak Punya Masker

Ternyata saat ditanya oleh petugas, bapak itu mengaku tidak memiliki masker. Padahal, warga yang datang ke TPS diwajibkan menggunakan masker.

Farah Nabilla | Nur Afitria Cika Handayani
Rabu, 09 Desember 2020 | 19:55 WIB
Demi Nyoblos di TPS, Bapak-bapak Rela Pakai Kresek karena Tak Punya Masker
Tangkapan layar seorang pria mengenakan plastik sebagai pengganti masker menutupi kepala. (Instagram/infokejadiandemak)

Dia pun tetap percaya diri menggunakan plastik hitam tersebut agar tetap terhindar dari Covid-19.

Hingga akhirnya, bapak tersebut diberikan masker oleh petugas yang berada di TPS.

Video tersebut langsung mendapatkan perhatian dari warganet setelah di-retweet oleh Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.

Ada yang mengaku kasihan melihat usaha bapak itu. Tapi, ada juga yang memujinya.

Baca Juga:Viral Karena Tak Pakai Masker, Perawat Ini Diskors dari Rumah Sakit

"Mesakno remen (kasihan banget)," balas akun @masbrobolali.

"Semangatnya," tulis akun @sigalher1.

"Ultramen ikut nyoblos," timpal akun @muhamadkanzen15.

Diketahui, aksi bapak-bapak kocak tersebut terjadi di Kabupaten Demak, Jawa Tengah.

Baca Juga:Quick Count Pilkada Tangsel: Suara Ponakan Prabowo dan Putri Wapres Melorot

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini