Cabup Ilyas Panji-Endang Paling Dikenal, Panca-Ardani Paling Disuka

Dua pasangan calon bupati di Ogan Ilir Sumatera Selatan disurvei.

Tasmalinda
Senin, 09 November 2020 | 11:14 WIB
Cabup Ilyas Panji-Endang Paling Dikenal, Panca-Ardani Paling Disuka
Ilustrasi pilkada serentak 2020. [Suara.com/Eko Faizin]

SuaraSumsel.id - Pemilihan bupati dan wakil bupati Kabupaten Ogan Ilir Sumatera Selatan sudah memasuki tahapan kampanye. Kedua pasangan calon bupati ini bertarung guna mendapatkan kursi kepemimpinan di kabupaten ini.

Lembaga survei Charta Politika Indonesia menyelenggarakan survei preferensi politik masyarakat Kabupaten Ogan Ilir menjelang hari H pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Ogan Ilir.

Direktur Eksekutif Charta Politika Indonesia Yunarto Wijaya mengatakan adanya temuan yang menarik pada pemilihan kepala daerah di kabupaten ini.

Dari tingkat pengenalan, masyarakat sudah mengenal kedua kandidat Ogan Ilir.

Baca Juga:AS Antusias Pemilu, Reza Fahlevi Harap Pilkada Serentak 2020 pun Sukses

Hasilnya, pengenalan Calon Bupati Ilyas Panji Alam mencapai 98,3 persen, sementara Panca Wijaya Akbar 94,4 persen.

Sedangkan untuk Calon Wakil Bupati Ardani 80,0 persen dan Endang P U Ishak 78,0 persen.

Ilyas Panji Alam dinilai responden sebagai tokoh paling dikenal, akan tetapi Panca Wijaya Akbar dinilai responden sebagai tokoh paling disukai.

Untuk tokoh paling dikenal Ilyas Panji 48,3 persen, Panca Wijaya 39,8 persen, Ardani 4,8 persen dan Endang 3,0 persen.

“Sementara untuk tokoh paling disukai Panca Wijaya Akbar 53,8 persen, Ilyas Panji Alam 35,8 persen. Kemudian Ardani 3,5 persen dan Endang P U Ishak 2,0 persen. Sedangkan tidak tahu atau tidak jawab 5,0 persen,” tutur Yunarto. 

Baca Juga:Dipolisikan Cabup Petahana Ogan Ilir, Wagub Mawardi: Belum Ada Pemanggilan

Secara perorangan, Panca Wijaya Akbar sebagai Calon Bupati dan Ardani sebagai Calon Wakil Bupati mendapatkan elektabilitas tertinggi.

Kontributor : Muhammad Moeslim

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini