Dimas bahkan mengaku terkejut tiba-tiba diajak bertemu sang artis.
"Ini yang lagi viral nih, katanya mirip sama Raffi Ahmad waktu masih muda, waktu masih kurus," ujar Raffi.
Mereka kemudian bercengkrama bersama, Raffi banyak bertanya mengenai kehidupan Dimas. Rupanya ia sudah mulai membantu ayahnya berjualan sejak kelas 2 SMP hingga kini usianya 19 tahun.
Raffi menyebutkan, hanya tinggal rambutnya saja yang perlu dipendekkan agar lebih mirip dirinya.
Baca Juga:Viral Mirip Raffi Ahmad, Usaha Bakso Dimas Ramadhan Jadi Laris Manis
Setelah mengobrol, Raffi juga memanggil istrinya untuk bertemu Dimas. Setelah itu, mereka berpindah dari kantor menuju kediaman Raffi.
Tidak lupa, Dimas memberikan bakso ikan yang ia bawa untuk Raffi Ahmad. Dimas diperkenalkan ke seluruh anggota keluarga Raffi.
Sejak diunggah Selasa (3/11/2020), video pertemuan Raffi Ahmad dan Dimas itu sudah ditonton lebih dari 70 ribu kali.
Ada 10 ribu lebih yang menekan tanda suka dan beberapa yang tidak menyukai. Beberapa komentar menyoroti kemiripan Raffi dan Dimas, serta keramahan keluarga Raffi menyambut Dimas.
Baca Juga:Dimas Si Tukang Bakso Mau Kuliah Sastra Jepang, Mumpung Dibayar Raffi Ahmad