SuaraSumsel.id - Seorang wanita di Jambi tega menyiram ibu kandungnya menggunakan air mendidih. Pelaku yang berisial AF (24) tersebut kekinian telah diamankan polisi.
Insiden penyiraman air mendidih ini terjadi pada Jumat (21/8/2020) lalu sekitar pukul 09.000 WIB di kediaman korban.
Saat itu, sambil mencuci baju, korban menasihati AF lantaran kembali berhubungan dengan mantan suaminya.
Namun AF tidak terima disinggung seperti itu. Ia yang tengah menjerang air, langsung menyiramkannya ke wajah sang ibu hingga mengenai badan.
Baca Juga:Takut Dimarahi Ibu, Pemuda Buat Laporan Palsu ke Polisi Ngaku Dibegal
Kanit PPA Polresta Jambi, Ipda Vani menuturkan peristiwa ini merupakan Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) itu terjadi di rumah korban.
Pasalnya, pelaku dan ibunya tinggal di dalam satu rumah yang berada di Jalan Bhayangkara, Kelurahan Talang Banjar, Kecamatan Jambi Timur, Kota Jambi.
"Jadi saat itu, ibunya sedang mencuci, ia dinasehati dengan ibunya. Namun tidak terima, air yang panas tadi langsung disiram ke muka ibunya," ujarnya seperti dikutip dari Jambiseru.com --jaringan Suara.com, Kamis (27/8).
Vani mengatakan, korban menasihati pelaku karena masih menjalin hubungan dengan sang mantan suami.
"Pelaku sudah nikah sirih, kemudian cerai, tetapi belum lama ini masih berhubungan. Jadi ibunya melarangnya untuk berhubungan dengan mantan suaminya itu," tambahnya.
Baca Juga:Densus 88 Bekuk 12 Terduga Teroris di Kalsel, Bali hingga NTB
Lebih lanjut, Vita mengatakan saat ini pihaknya masih mendalami kasus tersebut.
"Pelaku ini diamankan keluarganya dan diantarkan ke Polresta Jambi. Saat ini kita masih dalami, apakah pelaku memakai obat-obatan ataupun lain," ujar Vani, memungkasi.