SuaraSumsel.id - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Selatan menyetujui kenaikan harga eceran terendah (HET) gas elpiji 3 kilogram menjadi Rp18.500 per tabung pada awal tahun 2025. Kebijakan ini berdampak langsung pada pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) di Palembang.
Pelaku UMKM kuliner seperti Dhonni dan Santi mengaku semakin terbebani akibat kenaikan harga tersebut. Harga gas elpiji di toko kelontong bahkan mencapai Rp26.000 hingga Rp28.000 per tabung.
Kondisi ini memaksa mereka untuk memutar otak, baik dengan mengurangi produksi, menaikkan harga jual, maupun mencari cara lain untuk bertahan. "Sebelumnya masih di harga kurang dari Rp25000 pertabung, tapi sekarang sudah tidak ada lagi, paling standarnya di toko kelontong harganya sudah Rp26.000, ada juga yang Rp28.000 kilogram," ungkapnya.
Kenaikan harga ini diakui Dhonni makin menambah beban pikirannya saat berbelanja ke pasar. Sebegai pelaku UMKM, biaya yang dikeluarkan saat berproduksi akan sangat dipengaruhi dengan modal awal yang ia miliki.
Baca Juga: Dampak Kenaikan Harga Elpiji 3 Kilogram, UMKM di Sumsel Kurangi Produksi
Namun dengan semakin naik kebutuhan bagi usaha kecilnya, termasuk biaya membeli elpiji, ia pun harus berputar otak untuk bisa memenuhi kebutuhan usahanya tersebut. "Sekarang makin bingung ke pasar karena harga semakin naik," ujar Dhoni mengakui.
Jika dalam sepekan usaha kuliner olahan pempek ini menghabiskan sekitar 5-6 tabung elpiji perminggu, namun kekinian ia pun harus lebih mengirit penggunaan. Siasat lainnya, ia menambah harga jual, atau mengubah ukuran produksi.
"Jika selama ini produksi maksimal di 60 model, dan puluhan pempek, maka sekarang dibuat menurun," ucapnya menjelaskan.
Selain harga elpiji, ia mengungkapkan sejumlah harga pangan lainnya juga menyertai kenaikan harga bahan bakar tersebut. Seperti cabai, bawang putih, telur ayam, harga daging ikan. "Ada yang bahan bakunya memang menurun, seperti bawang putih, cabai juga mahal karena disebutkan musim hujan. Jadi kebayangkan, jika makin bingung ke pasar, apa pun naik," ucapnya.
Kegelisahan yang dirasakan Doni juga sama seperti Santi. Pedagang gorengan di sebuah sekolah dasar juga mengungkapkan kegelisahannya. Dia mengungkapkan sebagai pelaku usaha kuliner dengan skala sangat mikro, kebutuhan gas elpiji sangat mempengaruhi harga jualnya.
Baca Juga: Harga Elpiji 3 Kilogram di Sumsel Naik Rp18.500, Ini Alasan Hiswana Migas
Pada pekan ini, ia mendapatkan harga elpiji mencapai Rp27.000 pertabung. Harga itu mengalami kenaikan Rp4000 dibandingkan harga elpiji sebelum dinaikkan.
Berita Terkait
-
Kisah UMKM Shopee Sukses Berkarya Sebelum 30 Angkat Cerita Inspiratif Brand Sandal Lokal Kingman
-
Rumah Tamadun Sukses Ubah Limbah Jadi Lapangan Kerja Bagi Perempuan dan Warga Binaan
-
Jerit Pelaku UMKM China Imbas Tarif Trump: Kami Kewalahan
-
Dari Utang ke Untung Ratusan Juta: Kisah Inspiratif UMKM Berdayakan Perempuan Bersama BRI
-
Dorong Pengembangan UMKM-K, ASIPPINDO Tegaskan Komitmen Wujudkan Asta Cita Pemerintah
Tag
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
Terkini
-
Jejak Emansipasi Ratu Sinuhun: Perempuan Hebat dari Bumi Sriwijaya
-
Detik-Detik Mencekam Simpang Veteran Palembang: Ratusan Remaja Bersiaga Tawuran
-
PSU Empat Lawang Panas! Joncik Unggul Hitung Cepat, Budi Antoni Klaim Menang
-
Weekend Makin Ceria: Ada Kejutan Dana Kaget Menantimu Sabtu 19 April 2025
-
Joncik-Arifai Klaim Menang Telak di PSU Empat Lawang Versi Hitung Cepat