SuaraSumsel.id - Aparat Polres Ogan Komering Ulu (OKU), Sumatera Selatan (Sumsel), masih menyelidiki penyebab kebakaran yang menghanguskan Kantor Bupati OKU pada Senin (15/7/2024) sekitar pukul 21.00 WIB.
Kapolres OKU AKBP Imam Zamroni mengatakan kebakaran hebat tersebut menghanguskan ruang kerja Bupati OKU di kompleks Pemda setempat di Kelurahan Kemelak, Kecamatan Baturaja Timur.
Meskipun tidak ada korban jiwa, namun akibat peristiwa tersebut tidak ada satupun berkas, piala maupun barang-barang yang ada di Ruangan Kerja Bupati OKU yang bisa diselamatkan.
"Selain ruang bupati, ruangan Protokol Pemkab OKU pun sebagian juga ikut dilahap si jago merah," katanya, Selasa (16/7/2024).
Baca Juga: Stok LPG Aman Pasca Kebakaran Truk di Banyuasin, Pertamina Buka Suara
Menurut Kapolres OKU, sampai detik ini pihaknya belum bisa memastikan apa penyebab kebakaran itu dan dari mana sumber api berasal.
Saat ini, pihaknya mendatangkan Tim Labfor Polda Sumsel untuk menyelidiki lebih detail apa penyebab dari kebakaran tersebut.
"Hari ini kami memasang police line dulu di lokasi kebakaran. Nanti atau besok, Tim Labfor Polda Sumsel akan datang ke OKU untuk menyelidiki penyebab kebakaran ini," tegas Kapolres.
Sementara, Penjabat Bupati OKU Teddy Meilwansyah menambahkan, pihaknya terus berkoordinasi dengan kepolisian untuk menyelidiki penyebab kebakaran tersebut.
"Penyebab kebakaran masih menunggu hasil dari Inafis," tegasnya.
Baca Juga: Menko Airlangga Pimpin Apel Siaga Karhutla di Palembang, 10 Helikopter Didatangkan
Untuk sementara waktu, kata dia, pihaknya menggunakan kantor inspektorat, asisten, dan rumah kabupaten untuk digunakan sebagai ruang rapat bagi pegawai.
Sebelumnya, situasi tegang mewarnai proses pemadaman Kantor Pemkab OKU yang terbakar pada Senin (15/7) sekitar pukul 21.00 WIB.
Sedikitnya, lima unit mobil pemadam diterjunkan untuk menjinakkan api yang melahap atap bagian depan dan beberapa ruangan di kantor Bupati OKU. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Pramono Anung Sidak Lokasi Kebakaran, Jakarta Darurat Fasilitas Damkar?
-
Terungkap! Isi Laporan Iseng ke WA Lapor Mas Wapres yang Bikin Repot Istana, Salah Satunya Konflik Rumah Tangga
-
Ada Philips Vermonte hingga Prita Laura, Ini Profil Lengkap 6 Jubir Kantor Komunikasi Presiden
-
Ratusan Monyet Liar Serbu Kantor Polisi di Thailand
-
Resmi Dilantik Hasan Nasbi, Kantor Komunikasi Kepresidenan Kini Punya 6 Jubir, Ada Dedek Prayudi hingga Prita Laura
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bau Badan Rayyanza Sepulang Sekolah Jadi Perbincangan, Dicurigai Beraroma Telur
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Dukung Pemberdayaan Disabilitas dan Gaya Hidup Sehat, BRI Hadir di OPPO Run 2024
-
Bank Sumsel Babel Raih Gold Rating dalam Asia Sustainability Reporting Rating 2024
-
Gunung Dempo Erupsi Lagi! Semburkan Abu Vulkanik hingga 200 Meter
-
Ngeri! Anak di Bawah Umur Jadi Korban Perdagangan Manusia di Palembang
-
Viral Video Pengemasan Sembako di Kantor Parpol Sumsel, Ini Kata Bawaslu