SuaraSumsel.id - Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Palembang menggagalkan penyelundupan benih lobster senilai Rp15 miliar di wilayah perairan Banyuasin, Sumatera Selatan (Sumsel).
Komandan Lanal (Danlanal) Palembang Kolonel Laut (P) Sandy Kurniawan menjelaskan sebanyak 99.488 ekor benih lobster senilai Rp15 miliar dapat diselamatkan oleh anggota TNI AL saat hendak dikirim ke Singapura oleh empat orang tersangka yakni BA, BP, RJ, dan DW.
"Para pelaku beserta barang bukti sebuah mobil pikap dan speedboat sudah kami amankan di Lanal Palembang untuk proses lebih lanjut," katanya.
Sandy menjelaskan kronologi kejadian berdasarkan laporan dari warga terkait adanya aktivitas penyelundupan oleh tersangka tersebut, anggota langsung meluncur untuk melakukan penyelidikan.
Baca Juga: Geger Penemuan Kerangka Manusia di Perkebunan Sawit Daerah Muba
Saat penyelidikan itu ditemukan aktivitas muat barang oleh keempat tersangka di wilayah perairan Banyuasin pada tanggal 2 Mei 20204 sekitar pukul 19:30 WIB.
Sandy menambahkan jenis lobster yang hendak diselundupkan adalah lobster mutiara dan pasir.
Menurutnya, saat ini musim benih lobster bertaburan pada kuartal pertama 2024, sehingga hal tersebut membuat para tersangka melakukan aksi ilegal ini.
Pihaknya akan terus melakukan penindakan dalam upaya menjaga kedaulatan bangsa serta alam Indonesia dari sektor wilayah perairan.
Benih lobster itu akan kembali dilepaskan ke wilayah perairan Provinsi Lampung guna kelangsungan kekayaan alam laut Indonesia tersebut. (ANTARA)
Baca Juga: Mantan Bupati Muba Dodi Reza Alex Diperiksa Kasus Suap Pungli Rutan KPK
Berita Terkait
-
Heboh Benda Diduga Meteor di Langit Sungai Lilin Muba, Warganet: Bang Lari Bang
-
Viral, Penumpang Bus Malam Diduga Ditembak Orang Tak Dikenal saat Melintas di Jalanan Musi Banyuasin
-
Misteri Sekeluarga Ditemukan Tewas di Musi Banyuasin, Diduga Korban Perampokan
-
Cerita Pedagang Ngaku Dijebak Oknum Polisi Punya Narkoba, Berawal dari Kedatangan Pembeli Beras
-
Cerita Warga Beli Tanah Rp100 Juta Kini Laku Rp2 Miliar Berkat Pembebasan Lahan Jalan Tol
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Dukung Pemberdayaan Disabilitas dan Gaya Hidup Sehat, BRI Hadir di OPPO Run 2024
-
Bank Sumsel Babel Raih Gold Rating dalam Asia Sustainability Reporting Rating 2024
-
Gunung Dempo Erupsi Lagi! Semburkan Abu Vulkanik hingga 200 Meter
-
Ngeri! Anak di Bawah Umur Jadi Korban Perdagangan Manusia di Palembang
-
Viral Video Pengemasan Sembako di Kantor Parpol Sumsel, Ini Kata Bawaslu