SuaraSumsel.id - Warga muslim di Kota Palembang, Sumatera Selatan, menggelar pawai kendaraan hias melintasi jalan protokol dan pusat keramaian di daerah itu untuk menyambut Ramadhan 1443 Hijriah pada awal April 2022.
Pawai kendaraan tersebut dimulai pukul 16.00 WIB dengan rute dari Griya Agung menuju Jalan Angkatan 45, Jalan Kapten Arivai, Jenderal Sudirman belok dari samping jembatan layang Polda Sumsel menuju arah Jalan Demang Lebar Daun, dan kembali ke Griya Agung.
Puluhan kendaraan hias perwakilan masyarakat dari 18 kecamatan di Kota Palembang melakukan pawai keliling kota mulai dari halaman Griya Agung, rumah dinas Gubernur Sumsel, di Palembang.
Pawai di waktu kondisi lalu lintas padat atau jam masyarakat pulang kerja itu berjalan cukup tertib dan lancar dengan pengaman jalur oleh petugas Polantas Polrestabes dan Dinas Perhubungan setempat.
Pimpinan Panitia Pelaksana Pawai Kendaraan Hias Ramadhan Ustadz Solihin Hasibuan menjelaskan bahwa kegiatan tersebut digelar sebagai wujud rasa suka cita warga Palembang menyambut tibanya Bulan Puasa Ramadhan.
Bulan Puasa Ramadhan, katanya, bulan penuh berkah dan dirindukan warga muslim di Kota Palembang ini dan daerah lainnya.
Melalui pawai kendaraan hias itu, diharapkan dapat mengingatkan warga kota ini bahwa Bulan Ramadhan sudah dekat dan harus mulai melakukan berbagai persiapan agar seluruh rangkaian ibadah puasa bisa dilakukan dengan baik.
Gubernur Sumsel Herman Deru mengimbau masyarakat yang mengikuti pawai kendaraan untuk melakukan kegiatan tersebut dengan tertib dan mematuhi aturan lalu lintas serta protokol kesehatan guna mengantisipasi penularan COVID-19.
"Semoga ibadah puasa tahun ini bisa dilaksanakan masyarakat lebih baik meskipun pandemi COVID-19 yang melanda sejak dua tahun lalu belum berakhir," ujar dia. (ANTARA)
Baca Juga: Soal Kelangkaan Bahan Bakar Solar di Sumsel, Wagub Mawardi Yahya: Itu Kewenangan Pemerintah Pusat
Berita Terkait
-
Usai Ditetapkan Tersangka Korupsi Jalur Kereta Besitang-Langsa, Prasetyo Boeditjahjono Kembali Jadi Tersangka Proyek LRT
-
Negara Rugi Rp1,3 Triliun, Kasus Korupsi Proyek LRT Palembang Tambah 'Luka' Waskita Karya
-
Umumkan Lamaran dengan Polisi, Febby Rastanty Tampil Menawan dengan Kebaya Kartini dari Songket Palembang
-
Otak Pemerkosa yang Bunuh Siswi SMP di Palembang Divonis Ringan, Keluarga Korban Kecewa
-
Gilir Siswi SMP yang Jasadnya Dibuang ke Kuburan Cina, Eksepsi 4 ABG Pembunuh AA Ditolak Hakim, Apa Alasannya?
Tag
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
-
Tiket Kereta Api untuk Libur Nataru Mulai Bisa Dipesan Hari Ini
Terkini
-
BRI Fellowship Journalism 2025: Beasiswa S2 Plus Pelatihan Keuangan untuk Jurnalis
-
LIVE Malam Ini! Debat Kedua Pilwalko Palembang: Siapa Punya Solusi Pembangunan?
-
Breaking News: Gedung PLN WS2JB Terbakar, Penyebab Masih Diselidiki
-
Leadership Camp GenBI: Bukan Cuma Pintar, Tapi Juga Kreatif dan Inspiratif
-
BRI Minta Nasabah untuk Tingkatkan Kewaspadaan dengan Edukasi