SuaraSumsel.id - Festival Sungai Sekanak Lambidaro digelar selama dua hari 5-6 Februari 2022 di Kota Palembang, Sumatera Selatan (Sumsel).
Dalam Festival Sungai Sekanak Lambidaro, masyarakat bisa menikmati aneka kuliner khas daerah di 30 gerai usaha mikro kecil dan menengah (UMKM).
Masyarakat juga bisa bermain perahu menyusuri sungai, menikmati aneka hiburan dan permainan rakyat.
Bagi masyarakat yang tidak memiliki acara pada libur akhir pekan ini, bisa memanfaatkan liburannya bersama keluarga dan teman-teman datang ke lokasi festival di Sungai Sekanak Lambidaro kawasan rumah susun 26 Ilir Palembang.
Baca Juga: Tren Peningkatan Kasus COVID-19 di Palembang, Dinas Kesehatan Lakukan Percepatan Vaksinasi Penguat
"Sebagai upaya pelestarian lingkungan, dalam kegiatan festival itu dilakukan penaburan benih ikan di Sungai Sekanak Lambidaro dan penanaman pohon pelindung di sekitar daerah aliran sungai," kata Sekda Palembang Ratu Dewa, Sabtu (5/2/2022) dikutip dari ANTARA.
Dia menjelaskan, setelah restorasi Sungai Sekanak Lambidaro, mengubah kawasan rumah susun 26 Ilir yang selama ini dikenal kumuh menjadi kawasan yang tertata rapi, bersih, dan indah.
Kondisi yang baik tersebut diharapkan bisa dipelihara bersama oleh semua pihak dan lapisan masyarakat dengan tidak merusak bangunan yang ada dan tidak membuang sampah ke sungai.
Kawasan sungai tersebut diharapkan bisa menjadi objek wisata unggulan baru yang dapat menarik banyak wisatawan lokal dan mancanegara berkunjung ke Bumi Sriwijaya ini, kata Sekda.
Sementara salah seorang politikus muda dari Partai Gerindra Normansyah Harobin mengharapkan kepada Pemkot Palembang serius mengelola objek wisata baru tersebut.
Baca Juga: Kasus COVID-19 di Palembang Meningkat, Didominasi Pelaku Perjalanan dari Pulau Jawa
Jangan sampai sungai yang telah direstorasi dengan dana miliaran rupiah itu kembali mengalami pendangkalan dan dipenuhi sampah serta kawasan rumah susun sekitarnya menjadi kumuh lagi.
Berita Terkait
-
Fakta Polisi Aniaya Mantan dan Todongkan Pistol Ternyata Positif Narkoba
-
Demi Konten Ekstrem, 5 Fakta Aksi Berbahaya Bule Rusia Naiki KA Batu Bara
-
Drama di Hari Bahagia: Bus Pengantin Terperosok, Mempelai Wanita Histeris di Jalan
-
Turis Rusia Nekat! Aksi Gila Naik Kereta Batu Bara Babaranjang Viral!
-
Ridwan Kamil Temui Lisa Mariana di Palembang saat Tinjau Proyek Islamic Center
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
Terkini
-
Antre Sejak Subuh, Warga Sumsel Berburu Pertalite dan Solar Langka
-
Harga Emas di Palembang Tembus Rp 11 Juta per Suku, Calon Pengantin Panik
-
Eks Teller BNI Palembang Gelapkan Rp5,2 Miliar demi Umroh, Uang Nasabah Raib
-
Cemburu Buta, Polisi di Palembang Aniaya Mantan dan Arahkan Pistol ke Warga
-
Siap-Siap! Dana Kaget Spesial 17 April 2025 Sudah Bisa Diklaim