SuaraSumsel.id - Sebuah mobil berwarna hitam yang disebut mobil angkutan penumpang tetiba nyemplung ke Danau di Tanjung Senai, Ogan Ilir, Sumatera Selatan.
Kejadian kecelakaan terjadi Minggu (9/1/2022) sore hari. Kejadian ini pun menyorot perhatian banyak warga karena di kawasan tersebut tengah berlangsung Ogan Ilir Expo.
Informasinya, kecelakaan terjadi menuju Komplek Perkantoran Terpadu (KPT) Tanjung Senai dari arah Sakatiga, Indralaya. Mobil yang sedang terparkir ini diinformasikan ingin menaikki bahu jalan, lalu hilang keseimbangan.
"Kurang jelas juga sih, kan ada acara Ogan Ilir Expo, terus macet, mobil oleng ke kanan dan nyemplung," ujar Ridwan, saksi mata kepada Suara.com, Minggu (9/1/2022).
"Ramai tadi dilihat warga, informasinya penumpang selamat," sambung Ridwan.
Dia pun menyebut sudah ada Dinas Perhubungan di lokasi kejadian. "Untung juga lagi ramai, ada petugasnnya tadi. Tapi mobil belum diapa-apakan. Terlihat warna hitam saja, belum tahu mobil angkutan apa, jenisnya apa," pungkasnya.
Peristiwa kecelakaan tunggal ini pun dibagikan oleh salah satu akun media sosial.
Di akun itu disebutkan lokasi kejadian Tanjung Senai, Ogan Ilir.
"Kejadian sore ini di tanjung senai ogan ilir mobil masuk rawa, posisi air lagi pasang jadi air tinggi membuat mobil tenggelam. Semoga semua korban selamat," tulisnya.
Baca Juga: Prakiraan Cuaca 10 Januari 2022, 10 Kabupaten di Sumsel Ini Bakal Hujan
Dalam video yang diunggah, tampak empat orang yang kemudian berusaha menyelamatkan penumpang. Lalu ada seseorang yang berusaha membuka pintu bagasi belakang.
Melihat aksi pria ini, seseorang wanita dan pria meneriakinya agar tidak meninjak mobil tersebut karena akan makin terdorong ke dalam danau.
Warganet pun banyak kebingunan dengan peristiwa yang dialami mobil tersebut. Mereka pun menerka penyebabnya.
"baru biso nyetir apo mabok, tanya dms_a9
"Semoga tdk ada korban jiwa ,kalo boleh tanjung senai itu daerah mana," ujar yoratiina
Tag
Berita Terkait
-
Prakiraan Cuaca 10 Januari 2022, 10 Kabupaten di Sumsel Ini Bakal Hujan
-
Viral Istri Polisi Ajak Propam Gerebek Suami, Disaksikan Anak Gadis
-
Speedboat Vs Perahu Ketek, Dua Penumpang Tewas dan Satu Kritis
-
Menangis hingga Mesti Dibujuk, Ragam Ekspresi Bocah-bocah Sumsel Vaksin COVID-19
-
Di Hadapan Amien Rais, Herman Deru Akui Rasakan Hasil Reformasi 1998
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
BRI Tingkatkan Akses Pembiayaan UMKM Lewat KUR Mikro dan Kecil
-
Aturan Baru Solar Subsidi di Palembang: 14 SPBU Hanya Buka Jam Malam, 4 Langsung Ditutup
-
Rezeki Online Datang Lagi! Cek 8 Link Dana Kaget Hari Ini, Langsung Masuk ke Dompet Digital
-
Detik-detik Warga Temukan Guru PPPK OKU Sayidatul Fitriyah Tewas Terikat di Kontrakan
-
8 Mobil Bekas Turbo Terbaik di Bawah Rp250 Juta untuk Pengguna Harian