SuaraSumsel.id - Detasemen Khusus (Densus) 88 Anti Teror Polri mengungkapkan telah menangkap sebanyak 370 tersangka teroris sepanjang 2021. Data tersebut ialah akumulasi hingga Jumat (24/12/2021) ini.
"Jumlah penangkapan 370, semua (tersangka)," kata Kepala Bagian Bantuan Operasi Densus 88 Antiteror Polri Kombes Aswin Siregar melansir wartaekonomi.co.id- jaringan Suara.com.
Dari data penangkapan terbanyak dilakukan pada bulan Maret yakni sebanyak 75 orang, lalu April sebanyak 70 orang. Pada tahun 2021 ini, dua aksi teror di Indonesia pada bulan Maret.
Kedua aksi teroris tersebut, yakni aksi bom Gereja Katedral Makassar pada 28 Maret dan tiga hari berselang terjadi penyerangan pos pengamanan di dalam Markas Besar Kepolisian RI (Mabes Polri) oleh teroris 'lonewolf'.
Penangkapan itu jauh lebih banyak dibandingkan dua bulan sebelumnya. Pada Januari, Densus menangkap 29 tersangka teroris dan Februari terdapat 24 orang yang diciduk oleh Detasemen berlambang burung hantu tersebut.
Pada Januari, Densus gencar menangkap orang yang berasal dari jaringan Jamaah Islamiyah (JI). Kemudian, bulan berikutnya 24 orang yang diamankan Densus merupakan bagian dari pengembangan penangkapan pentolan JI, Upik Lawangan di Lampung pada 2020.
Pada Mei terdapat 17 tersangka teroris yang diamankan. Lalu, bulan Juni 25 orang dan Juli 8 orang.
Penangkapan kembali gencar dilakukan oleh Densus pada Agustus 2021. Totalnya, ada 61 tersangka yang ditangkap oleh Densus dari berbagai jaringan sepanjang bulan tersebut.
Baca Juga: PHRI Ingatkan Hotel dan Restoran di Sumsel Tak Rayakan Malam Tahun Baru 2022
Tag
Berita Terkait
-
Jelang Perayaan Natal, Dandim Kunjungi Uskup Palembang
-
Tersangka Teroris yang Ditangkap Densus 88 di Tahun 2021 Alami Peningkatan
-
Razia Klub Malam Berkelas di Palembang, Polisi Periksa Ratusan Pengunjung
-
Bukan Berpisah, Ini Alasan Nora Alexandra Tetiba Hapus Foto Jerinx di Medsos
-
Pesan Miris Pencuri Kotak Amal Masjid, Minta Maaf Curi Uang buat Beli Hp Sekolah Anak
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Listrik Harga di Bawah Rp10 Juta, Hemat dan Ramah Lingkungan
- 10 Rekomendasi Tablet Harga 1 Jutaan Dilengkapi SIM Card dan RAM Besar
- Rhenald Kasali di Sidang ASDP: Beli Perusahaan Rugi Itu Lazim, Hakim Punya Pandangan Berbeda?
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- Beda Pajak Tahunan Mitsubishi Destinator dan Innova Reborn, Lebih Ringan Mana?
Pilihan
-
Maarten Paes: Pertama (Kalahkan) Arab Saudi Lalu Irak, Lalu Kita Berpesta!
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
Terkini
-
Viral Keluarga Korban Ponpes Al Khoziny Tolak Santunan, Pilih Berkah Kiai Bikin Netizen Terbelah
-
Cuan Kilat! 8 Link DANA Kaget Hari Ini Resmi Dibuka, Buruan Klaim Sebelum Limit Habis
-
Anggaran Rp 3,1 Miliar untuk Goyang Erotis di Muba Expo, Warga Kesal: Akan Kami Bongkar!
-
BNPB Sebut Tragedi Ponpes Al Khoziny Sidoarjo Lebih Ngeri dari Gempa dan Banjir
-
Bosan Avatar Biasa? Ini Kumpulan Cara Bikin Miniatur AI 'Hero'-mu untuk Profil Steam & Discord