SuaraSumsel.id - Tersangka dua kasus korupsi, Alex Noerdin dilimpahkan penahanannya ke Lapas Pakjo Palembang, Sumatera Selatan. Mantan Gubernur Sumsel dua periode ini tidak banyak berkata-kata saat tiba di kantor Kejari Palembang.
Anggota DPR RI non aktif ini tiba bersama dengan tiga tersangka lainnya kasus korupsi PDPDE hilir. Ketika tiba di kantor kejari, Alex Noerdin lebih memilih menghindari awak media dan lalu masuk ke kantor.
Alex Noerdin yang menggunakan topi lebih memilih berjalan secara buru-buru saat tiba di kantor tersebut. Selain karena dikawal oleh petugas, Alex Noerdin lebih memilih menghindari awak media.
Selain bertopi, Alex Noerdin juga menggunakan rompi tahanan kejaksaan yang berwarna merah muda (pink). Tampak juga tangan mantan Gubernur ini diborgol.
Baca Juga: Siswi SD di Sumsel Tertembak Peluru Nyasar, Teriak Kesakitan lalu Pingsan
Namun, Alex lebih memilih menutupi tangan yang diborgol tersebut dengan menggunakan jaket hitam miliknya. Setelah berkas diperiksa, Alex pun dilimpahkan ke rutan pakjo Palembang.
Setibanya di rutan Pakjo Palembang, Alex kembali disapa awak media. Barulah Alex Noerdin menjawab pertanyaan awak media mengenai kabarnya.
"Alhamdulilah sehat," ujar Alex
Alex pun kembali memilih tidak mengomentari pertanyaan lainnya dari awak media. Alex dan tiga tersangka kasus korupsi PDPDE hilir lebih memilih langsung masuk ke rutan Pakjo Palembang.
Kontributor : Welly Jasrial Tanjung
Baca Juga: Fakta Baru Anggota Provos Kodam II Sriwijaya Pukul Polwan Polda Sumsel
Berita Terkait
-
KPK Jebloskan Dua Bekas Anak Buah Eks Bupati Muba Dodi Reza ke Lapas Sukamiskin
-
Anak Alex Noerdin, Dodi Reza Alex Divonis 6 Tahun Penjara
-
Sepak Terjang dan Harta Kekayaan Alex Noerdin, Eks Gubernur Sumsel yang Divonis 12 Tahun Penjara
-
Anak Alex Noerdin Dituntut 10 Tahun Bui
-
Alasan Hakim Vonis 12 Tahun Bagi Eks Gubernur Sumsel Alex Noerdin Di Saat Usia Senja
Tag
- # Alex Noerdin
- # Alex Noerdin Korupsi
- # Alex Noerdin ditahan di Lapas Pakjo
- # Alex Noerdin dipindahkan di Palembang
- # Kasus Korupsi Alex Noerdin
- # Tersangka Alex Noerdin
- # Tersangka Korupsi Alex Noerdin
- # Korupsi Masjid Sriwijaya
- # Kasus Korupsi Masjid Sriwijaya
- # Korupsi PDPDE Hilir
- # Kasus korupsi PDPDE Hilir
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Aset Pemprov Sumsel yang Hilang Selama 73 Tahun Akhirnya Ditemukan
-
Gempa Beruntun Guncang OKU, BPBD Imbau Masyarakat Tetap Tenang
-
Semen Baturaja Raih Penghargaan SNI Award 2024: Bukti Komitmen Kualitas
-
Jalur Pendakian Gunung Dempo Ditutup Sementara, 68 Pendaki Dievakuasi
-
Dukung Pemberdayaan Disabilitas dan Gaya Hidup Sehat, BRI Hadir di OPPO Run 2024