SuaraSumsel.id - Laga pembuka Babak 8 Besar liga 2 musim ini, Sriwijaya FC menjamu Persiba Balikpapan, Rabu (15/12/2021) malam nanti. Pertandingan pembuka di stadion Pakansari Bogor ini mendapatkan dukungan penuh dari para suporter Sriwijaya FC.
Singa Mania, Sriwijaya Mania dan Ultras Palembang bersatu mendukung Sriwijaya FC. Ketiga akan hadir langsung di tribun, yang terpisah. Singa Mania di tribune utara, Sriwijaya Mania di tribune Selatan dan Ultras Palembang di tribune selatan.
PT Liga Indonesia Baru (LIB) dan Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) pada (6/12) memutuskan melakukan uji coba pertandingan Babak 8 Besar liga 2 musim 2021 dengan kehadiran penonton.
Akan tetapi penonton dalam kategori undangan yang dapat menghadiri, tidak terbuka untuk umum. Kuota penonton yang diberikan sebanyak 100 orang.
Baca Juga: Kasus Kekerasan Seksual 5 Santri di Sumsel Dikawal Kemen PPPA
Untuk diketahui, dari kuota 100 suporter, akan dibagi menjadi 3 kelompok pendukung, yang masing-masing mendapatkan kuota bangku 33 suporter.
Diketahui saat ini, pendukung Sriwijaya FC sudah tiba dan sedang berada di lingkungan Stadion Pakansari Bogor.
Menyikapi hal tersebut Nil Maizar selaku pelatih kepala Sriwijaya FC pada kesempatan konferensi pers (14/12/2021) menggalakan seluruh pendukung SFC yang ada di Sumsel baik mundukung dari rumah maupun datang langsung ke stadion untuk memberikan doa dan dukungan terbaiknya.
“Saya mengharapkan pendukung Sriwijaya FC yang ada di rumah maupun yang akan menonton langsung ke stadion, tetap dukung dengan semangat dan doa yang tulus. Mudah-mudahan doa mereka mengalir kepada pemain, sehingga mereka bekerja dengan sungguh-sungguh dengan sepenuh hati dengan cinta kepada Sriwijaya FC,” ujar Nil Maizar.
Eks pelatih Timnas Indonesia itu juga memberikan salam hormat kepada seluruh para suporter SFC yang berada di Sumsel dan dimana pun berada. Baik di Palembang, Prabumulih dan lain sebagainya.
Baca Juga: Malam Tahun Baru di Sumsel, Polda Siagakan 1.428 Pasukan
“Dan salam hormat saya buat suluruh suporter Sriwijaya FC yang berada di seluruh Sumatera Selatan dan dimana pun anda berada. Baik di Palembang, Prabumulih dan lain sebagainya,” tutup Nil Maizar.
Berita Terkait
-
Ngaku Titisan Eyang Putri, Dukun Setubuhi Mahasiswi 7 Bulan Hingga Hamil
-
Mitra Makan Bergizi Gratis di Palembang Ungkap Fakta Berbeda Soal Pembayaran
-
Fakta Polisi Aniaya Mantan dan Todongkan Pistol Ternyata Positif Narkoba
-
Demi Konten Ekstrem, 5 Fakta Aksi Berbahaya Bule Rusia Naiki KA Batu Bara
-
Drama di Hari Bahagia: Bus Pengantin Terperosok, Mempelai Wanita Histeris di Jalan
Tag
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Jejak Emansipasi Ratu Sinuhun: Perempuan Hebat dari Bumi Sriwijaya
-
Detik-Detik Mencekam Simpang Veteran Palembang: Ratusan Remaja Bersiaga Tawuran
-
PSU Empat Lawang Panas! Joncik Unggul Hitung Cepat, Budi Antoni Klaim Menang
-
Weekend Makin Ceria: Ada Kejutan Dana Kaget Menantimu Sabtu 19 April 2025
-
Joncik-Arifai Klaim Menang Telak di PSU Empat Lawang Versi Hitung Cepat