Scroll untuk membaca artikel
Wakos Reza Gautama
Sabtu, 04 Desember 2021 | 21:03 WIB
Ilustrasi kebakaran. Gudang minyak ilegal di depan Tol Palindra, Ogan Ilir, Sumsel, kebakaran. [Antara]

SuaraSumsel.id - Kebakaran terjadi di gudang minyak ilegal di depan gerbang masuk Jalan Tol Palembang-Inderalaya (Palindra) di Jalan Singa, Kecamatan Pemulutan, Kabupaten Ogan Ilir, Sumatera Selatan (Sumsel), Sabtu (4/12/2021) sore. 

Kebakaran gudang minyak ilegal itu mengakibatkan lalu lintas menuju Jalan Baru Ogan Ilir menuju Jembatan Ogan III Kabupaten Ogan Ilir macet total.

Terlihat sejumlah warga sekitar berusaha untuk memadamkan api yang diduga berasal dari gudang minyak ilegal.

Salah warga mengatakan, dirinya saat itu lagi di dalam rumah, namun tak lama kemudian, ada warga berteriak ada kebakaran.

Baca Juga: Korban Pelecehan Seksual Unsri Bertambah 4 Mahasiswi, Polisi Periksa Dua Dosen

“Ya, itu gudang minyak ilegal di depan Jalan Tol Palindra Sumsel,” kata Dedek, seorang warga dikutip dari Sumselupdate.com--jaringan Suara.com.

Load More