SuaraSumsel.id - Wakil Gubernur Sumatera Selatan Mawardi Yahya mengungkapkan konsep wisata kesehatan hendaknya memperkenalkan fasilitas dan layanan kesehatan yang dimiliki setiap rumah sakit.
Pada umumnya, rumah sakit di daerah juga telah dibekali dengan peralatan canggih dan tenaga kesehatan berkompeten. Kondisi ini pun setara dengan rumah sakit di Pulau Jawa atau luar negeri, seperti Malaysia dan Singapura.
Ia berharap masyarakat Sumsel tidak perlu ragu memanfaatkan pelayanan kesehatan di daerah, karena tidak kalah bagusnya.
“Peralatan medis yang dimiliki tidak kalah dengan yang lain karena sudah berstandar nasional dan bahkan internasional. Maka perlu diperkenalkan ke khalayak umum kelebihan yang dimiliki tersebut,” kata dia.
Potensi yang perlu dikembangkan, di mana budaya masyarakat yang kebanyakan berperspektif pelayanan kesehatan di luar negeri lebih bisa diubah.
“Coba dulu jangan dikit-dikit sakit langsung melakukan pengobatan di luar Sumsel, budaya itu yang perlahan harus diubah karena alat kita ini sudah memadai,” ujarnya.
Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Sumatera Selatan Lesty Nurainy mengatakan fasilitas kesehatan belum tersosialisasikan dengan baik sehingga banyak yang belum mengetahui hal tersebut.
“'Health tourism' merupakan hal yang sangat baik, kemampuan Sumsel dalam medis ini tidak kalah baik hanya saja kurang promosi,” ujarnya.
Selain peralatan yang dimiliki sudah modern di antaranya laboratorium kateterisasi jantung dan paru, medis untuk telinga hidung tenggorokan (THT), Sumsel juga dibekali kemampuan tenaga kesehatan yang mumpuni di bidangnya. (ANTARA)
Baca Juga: Dukung Konektivitas Sumsel, PUPR Kebut Selesaikan Tol Kayu Agung - Palembang - Betung
Tag
Berita Terkait
-
Prakiraan Cuaca 9 November 2021: Pagi hingga Siang, Sumsel Diguyur Hujan
-
Vaksin Anak Mengakibatkan Stroke, Ini Kata Jubir Satgas COVID-19
-
10 Destinasi Wisata Tegal Paling Instagramable: Curug Monyet Hingga Jembatan Danawarih
-
BPBD Sumsel Ingatkan Petani, Ancaman Cuaca Buruk hingga Maret 2022
-
Peringatan BMKG: Sejumlah Daerah di Sumsel Dilanda Hujan Malam Ini
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
7 Cara Mengatasi Cushion Belang agar Makeup Terlihat Rata dan Natural
-
Jejak Dakwah Kiai Marogan Dihidupkan Kembali Lewat Napak Tilas Sungai Musi
-
10 HP Harga Terjangkau untuk Update Android Jangka Panjang, Ideal bagi Pelajar & Karyawan
-
5 Cushion Matte untuk Tampilan Wajah Rapi Tanpa Kesan Dempul
-
Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna