SuaraSumsel.id - Polisi menangkap empat pelaku pengeroyokan mahasiswa Politeknik Negeri Sriwijaya atau Polsri yang viral. Dari hasil penyelidikannya, satu pelaku sudah bukan lagi berstatus mahasiswa, melainkan alumni kampus.
Keempat orang yang diamankan yakni dua mahasiswa Amar dan Hasbi, satu alumni yakni Aji dan Dewa bukan bestatus mahasiswa atau alumni kampus.
Kapolrestabes Kombes Pol Irvan Prawira melalui Kasat Reskrim, Kompol Tri Wahyudi mengatakan para pelaku terlibat dalam aksi pengeroyokan terhadap korban.
Selain itu di video yang viral di medsos, terlihat keempatnya melakukan pemukulan.
Baca Juga: Ketika Puluhan Admin Akun Media Sosial di Sumsel Berjambore, FAMS Targetkan Hal Ini
"Kita berkerjasama dengan pihak kampus tempat mereka berkuliah sehingga kita berhasil mengamankan empat orang pelaku dalam kasus 170 KUHP yang dilakukan di area kampus tersebut," ujarnya.
Tri menjelaskan, keempat pelaku ini merupakan inti dari permasalahan yang terjadi. "Kita akan mendalami peranan mereka hingga motif dibalik pengeroyokan yang terjadi di area kampus tersebut," kata ia.
Dalam video yang viral di medsos pelaku pengeroyokannya banyak sehingga pihaknya akan mendalami kasus ini.
"Kita menghimbau kepada para pelaku lainnya untuk menyerahkan diri atau kita akan menjemput mereka," ungkapnya.
Atas ulahnya. keempat pelaku dijerat pasal 170 KUHP dengan ancaman penjara di atas lima tahun penjara. "Untuk kondisi korban saat ini berangsur membaik pasca kejadian pengeroyokan tersebut," tutupnya.
Baca Juga: Prakiraan Cuaca BMKG: Waspada Potensi Hujan Sedang di Sumsel
Humas Polsri Palembang Edi Aswan membenarkan jika salah satu pelaku yakni Aji adalah alumni Polsri.
"Sedangkan dua pelaku lain benar mahasiswa kami untuk tindakan yang diberikan kepada dua pelaku masih menunggu dari pihak kepolisian dan keputusan kampus," tutup dia.
Kontributor: Welly Jasrial Tanjung
Berita Terkait
-
Karier Richard Lee, Pernah Kerja di Perusahaan Sebelum Dirikan Klinik Kecantikan
-
Terbukti Skripsi Sama Persis, Mahasiswi UMP Ngaku Lakukan Plagiat
-
Sosok Diat Putra Nurkesuma, Pria yang Paksa Mahasiswi Unsri Minum Pil Aborsi Jadi Tersangka
-
Miris! Mahasiswi Unsri Tewas Usai Telan Pil Aborsi, Kekasih Jadi Tersangka
-
Kasus Suap Rektor Unila Karomani, KPK Panggil Wakil Rektor Universitas Riau hingga Dosen Unsri
Tag
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Jordi Onsu Terang-terangan Ngaku Temukan Ketenangan dalam Islam
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
Pilihan
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
-
Tiket Kereta Api untuk Libur Nataru Mulai Bisa Dipesan Hari Ini
Terkini
-
BRI Fellowship Journalism 2025: Beasiswa S2 Plus Pelatihan Keuangan untuk Jurnalis
-
LIVE Malam Ini! Debat Kedua Pilwalko Palembang: Siapa Punya Solusi Pembangunan?
-
Breaking News: Gedung PLN WS2JB Terbakar, Penyebab Masih Diselidiki
-
Leadership Camp GenBI: Bukan Cuma Pintar, Tapi Juga Kreatif dan Inspiratif
-
BRI Minta Nasabah untuk Tingkatkan Kewaspadaan dengan Edukasi