SuaraSumsel.id - Para pegiat akun media sosial, terkhusus aplikasi instagram (IG), atau lebih dikenal juga para admin akun media sosial menggelar jambore.
Pelaksanaan jambore mencapai acara puncaknya di Hotel The Alts, Minggu (31/10/2021).
Dikatakan Ketua Pelaksana sekaligus Ketua Terpilih Forum Admin Media Sosial Sumatera Selatan ( FAMS) Sumsel M. Ridwan, jambore ini bertujuan sebagai ajang silaturahmi guna berkolaborasi sekaligus mengedukasi sesama pemegang akun instagram di Sumatera Selatan.
Ridwan yang akrab dipanggil Edo menambahkan jika kegiatan yang berlangsung selama tiga tersebut diikuti oleh sekitar 70 akun publik yang ada di Sumatera Selatan.
Baca Juga: Prakiraan Cuaca BMKG: Waspada Potensi Hujan Sedang di Sumsel
"FAMS pun mengadakan malam keakraban dengan para admin dan sekaligus pemilihan Ketua FAMS Sumsel. Digelar juga seminar edukasi untuk para admin Instagram dan berkeliling mengulas wisata yang berada di Kota Palembang selaku tuan rumah bertema Musi Tour mengitari pelataran Sungai Musi," katanya.
Dalam keterangan persnya, Kepala Dinas Kominfo Provinsi Sumsel H. Achmad Rizwan , S.STP mengatakan mengapresiasikan terbentuknya Forum Admin Media Sosial ( FAMS ) Sumsel.
Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan sangat mengapresiasi atas wadah admin ini agar kegiatan admin-admin ini terarah lebih profesional sehingga bisa dipercaya publik.
Lebih lanjut melalui Jambore juga menjadi wahana bertukar pikiran, menambah wawasan bagi rekan-rekan admin media sosial.
"Media sosial sangat membantu sekali memberikan informasi kepada masyarakat oleh karena media sosial sangat cepat pemberitaannya tetapi juga melalui kesempatan kali ini menghimbau kepada rekan-rekan admin media sosial FAMS Sumsel agar dapat membuat berita yang berkompeten, berimbang dan tidak akan menimbulkan polemik," harapnya.
Baca Juga: Kembali Terpilih Pimpin KAHMI Sumsel, Joncik Muhammad akan Lakukan Hal Ini
Berita Terkait
Tag
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
Harga Emas Antam Terbang Tinggi Jelang akhir Pekan, Tembus Rp1.520.000/Gram
-
Dinilai Hina Janda, Ridwan Kamil Kena Semprot Susi Pudjiastuti: Mau Omong Apa?
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Tax Amnesty Dianggap Kebijakan Blunder, Berpotensi Picu Moral Hazard?
Terkini
-
Raih Best API Initiative, BRI Komitmen untuk Terus Berinovasi bagi Layanan Nasabah
-
Cerita Pilu Novi Tolak Bayar Uang Damai Rp60 Juta, Padahal Dilecehkan Tetangga
-
Robby Minta Prabowo Turun Tangan: Kisah Video Viral Dugaan Pesta Sabu Lapas
-
Walkout di Tengah Debat Pilkada OKU, Paslon 01 Sebut Aturan Debat Dilanggar!
-
Penyelidikan Mendalam Kasus Pesta Sabu di Lapas, Oknum Petugas Jadi Tersangka?