SuaraSumsel.id - Pelaksanaan event tahunan balap sepeda jarak jauh Sriwijaya Ranau Gran Fondo Cycling Challenge diselenggarakan sesuai jadwal pada 13 November 2021.
Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Sumsel Aufa Syahrizal memastikan pelaksanaan Sriwijaya Ranau Gran Fondo Cycling Challenge tidak akan mundur seiring makin terkendalinya penanganan COVID-19.
Sriwijaya Ranau Gran Fondo Cycling Challenge adlah even balap sepeda jarak jauh yang digelar di kawasan objek wisata Danau Ranau.
"Panitia memastikan kegiatan olahraga di kawasan objek wisata Danau Ranau Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Selatan itu sesuai jadwal yang telah dipublikasikan selama ini," kata Aufa Syahrizal di Palembang, Sabtu (23/10/2021) dikutip dari ANTARA.
Baca Juga: Sektor Pariwisata Daerah Andalkan Kreativitas Millenial Sumsel
Menurut dia, Sriwijaya Ranau Gran Fondo Cycling Challenge merupakan kegiatan berskala internasional dengan mengedepankan sisi olahraga dan pariwisata.
Kegiatan tersebut merupakan yang ketiga, pertama kali digelar pada November 2019 diikuti ribuan peserta dari dalam dan luar negeri.
Kegiatan tahun ini sama seperti sebelumnya diikuti peserta dari berbagai provinsi di Tanah Air dan sejumlah negara tetangga.
Berdasarkan informasi dari panitia hingga Oktober 2021 ini sudah ada sekitar 3.000 peserta yang mendaftar dari 20 provinsi di Tanah Air dan tiga negara tetangga.
Peserta dari luar negeri yang telah mendaftar seperti tim dari Malaysia, Singapura, dan Thailand.
Baca Juga: Forum Admin Media Sosial Sumsel Terbentuk, Bakal Gelar Jambore
Jumlah peserta dan negara yang akan mengikuti "Sriwijaya Ranau Gran Fondo Cycling Challenge 2021" diperkirakan seperti tahun sebelumnya akan lebih banyak lagi mendekati hari pelaksanaan.
Melalui kegiatan tersebut diharapkan dapat mempromosikan pariwisata Sumsel secara umum serta menarik wisatawan nusantara dan mancanegara berkunjung ke provinsi yang memiliki banyak wisata alam, budaya, sejarah dan kuliner, kata Kadisbudpar. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Fakta Polisi Aniaya Mantan dan Todongkan Pistol Ternyata Positif Narkoba
-
Demi Konten Ekstrem, 5 Fakta Aksi Berbahaya Bule Rusia Naiki KA Batu Bara
-
Drama di Hari Bahagia: Bus Pengantin Terperosok, Mempelai Wanita Histeris di Jalan
-
Turis Rusia Nekat! Aksi Gila Naik Kereta Batu Bara Babaranjang Viral!
-
Kasus Bikin Konten Rendang Hilang, Polisi Periksa Pelapor Willie Salim
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
Pilihan
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
-
'Di Udara' Efek Rumah Kaca: Seruan Perjuangan yang Tidak Akan Pernah Mati
Terkini
-
Harga Emas di Palembang Tembus Rp 11 Juta per Suku, Calon Pengantin Panik
-
Eks Teller BNI Palembang Gelapkan Rp5,2 Miliar demi Umroh, Uang Nasabah Raib
-
Cemburu Buta, Polisi di Palembang Aniaya Mantan dan Arahkan Pistol ke Warga
-
Siap-Siap! Dana Kaget Spesial 17 April 2025 Sudah Bisa Diklaim
-
TKA SPMB SMA 2025 Sumsel Diminta Dihapus! Ini Alasan Ombudsman