SuaraSumsel.id - Generasi milenial menjadi andalan pemerintah Provinsi Sumatera Selatan memajukan sektor kepariwisataan. Mereka dinilai mampu menjawab tantangan di era yang sarat pemanfaatan teknologi.
"Di era menuju 5.0 yang serba digital, generasi milenial jadi andalan dengan rasa optimistis yang tinggi sektor pariwisata bisa maju dan berkembang bersama mereka," kata Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Aufa Syahrizal di Palembang, seperti melansir ANTARA.
Bersama dengan generasi milenial akan banyak menciptakan ide-ide kreatif yang bisa direalisasikan sehingga membuka peluang ekonomi.
Potensi pariwisata bukan hanya sekedar pariwisata rekreasi semata namun seperti makanan, seni budaya, musik, busana ataupun aksesoris khas kedaerahan bisa dikembangkan.
"Infrastruktur digital seperti yang telah kami luncurkan yaitu aplikasi Giwang yang memperkenalkan pariwisata di Sumatera Selatan ini," ujarnya.
Koordinator Promosi dan Publikasi Kementerian Pariwisata Ekonomi Kreatif (Parekraf) Titi Wahyuni mengungkapkan Sumber Daya Manusia (SDM) perlu dipersiapkan, agar pemajuan di bidang kepariwisataan bisa berkelanjutan.
"Pertimbangannya karena yang memegang peranan selanjutnya adalah generasi milenial maka pemerintah perlu untuk memastikan sustainable-nya tetap berjalan dan mempersiapkannya sejak dini," kata Titi Wahyuni.
Sumatera Selatan memiliki banyak potensi yang bisa dikembangkan seperti sejarah, makanan, kebudayaan, dan lainnya. Hal itu bila dipromosikan dengan kemasan yang baik tentu sangat bagus. (ANTARA)
Baca Juga: Forum Admin Media Sosial Sumsel Terbentuk, Bakal Gelar Jambore
Berita Terkait
-
Soal Dugaan Kebocoran Data KPAI, Pemerintah Perlu Libatkan Generasi Milenial
-
Begini Cara Cegah Konflik Antara Pemimpin Perusahaan dan Generasi Milenial
-
Milenial Gak Betah di Tempat Kerja? Pakar Sarankan Jangan Resign
-
Petani Milenial Tasikmalaya Budidayakan Melon dengan Sistem Green House
-
Petani Milenial Kabupaten Maros Dapat Dana Hibah
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Sambut 2026, BRI Berharap Bisa Take-Off dan Bertumbuh dalam Jangka Panjang
-
BRI Dukung Pembangunan Rumah Hunian Danantara untuk Ringankan Penderitaan Masyarakat
-
6 Fakta Dugaan Pelecehan Mahasiswi oleh Dosen UMP yang Kini Dilaporkan ke Polisi
-
Cek Fakta: Viral Klaim BMKG Deteksi Ancaman Squall Line Malam Tahun Baru, Benarkah?
-
Sepanjang 2025, Transformasi BRI Berbuah Kinerja Solid dan Kontribusi Nyata untuk Negeri