Scroll untuk membaca artikel
Tasmalinda
Senin, 27 September 2021 | 16:22 WIB
Universitas Sriwijaya [Website Unsri] Unsri menanggapi soal cerita mahasiswi Unsri yang mengalami pelecehan seksual oleh dosen pembimbingnya.

SuaraSumsel.id - Viral di media sosial instagram ceritan seorang mahasiswi Universitas Sriwijaya atau Unsri mngalami korban pelecehan seksual dari dosen pembimbingnya.

Menanggapi hal ini, pihak kampus Unsri mengungkapkan masih akan mempelajari kasus tersebut.

Cerita tentang mahasiswi ini dibagikan juga instagram @palembanginformasii. Dalam unggahan tersebut, mahasiswi itu mendapat perlakuan yang tidak pantas oleh dosennya sendiri saat ia sedang melakukan konsultasi skripsinya. 

Di awal cerita mahasiswi itu mendatangi dosennya untuk berkonsultasi skripsinya dengan  dosen pembimbingnya. Kemudian dosen tersebut basa basi menannyakan mengenai kenapa dia terlambat menyelesaikan kuliahnya.

Baca Juga: Demi Sinyal Internet, Mahasiswa Unsri Ini Gelar Wisuda di Kantor Camat

Ilustrasi pelecehan seksual (Suara.com/Ema Rohimah)

Singkat cerita, saat mahasiswi ini ingin pamit pulang tiba - tiba dosen tersebut melakukan tindakan asusila terhadapnya. 

Menanggapi hal ini, Wakil Rekor  Bidang Kemahasiswaan dan Alumni Unsri Iwan Setia Budi mengatakan terkait informasi yang beredar pihak Unsri masih mempelajari lebih lanjut mengenai informasi tersebut. 

" Kami masih mempelajari informasi tersebut karena sangat abstrak sehingga perlu ditelusuri kebenarannya," ujar Iwan saat dikonfirmasi suara.com, Senin (27/9/2021). 

Sementara itu pemilik akun instagram @Palembanginformasii saat dikonfirmasi mengenai cerita yang telah viral tersebut mengatakan bahwa pihaknya merepost dari postingan yang ada di twitter.

"Kami merepost dari postingan yang ada di twitter," singkatnya. 

Baca Juga: Dua Karikatur Ini yang Bikin Pengurus LPM Limas Unsri Terancam Diskorsing Kuliah

Kontributor: Welly Jasrial Tanjung.

Load More