SuaraSumsel.id - Cerita seorang mahasiswi Universitas Sriwijaya atau Unsri tengah viral dan diperbicangkan netizen. Cerita dugaan kekerasan seksual ini dialami seorang mahasiswi yang dilakukan oleh dosennya sendiri.
Dalam cerita itu disebutkan jika dosen melakukan kekerasan seksual saat mahasiswi melakukan konsultasi atas skripsinya.
Salah satu akun yang membagikan cerita mahasiswi ini ialah palembanginformasii. Dalam ceritanya diungkapkan jika mahasiswi ini mulannya mendatangi dosen pembimbingnya untuk berkonsultasi mengeni skripsinya.
Ceritanya dimulai dengan keinginan mahasiswi agar cerita tersebut disebarkan.
Baca Juga: Lebih Waspada, Kematian Anak Sumsel akibat Terpapar COVID-19 Tinggi
Dia mengenalkan diri sebagai mahasiswi tua dan baru menyelesaikan sidang skripsinya. Setelah sidang ini, dia mengurus beberapa berkas yang kemudian membutuhkan tandatangan dari dosennnya tersebut.
Kejadian tersebut berlangsung pada Sabtu, 25 September lalu.
Pada saat itu, mahasiswi ini mendatangi dosen tersebut, ia menyebut dosen tersebut bernama dosen A. Karena pada saat yang bersamaan, mahasiswi ini sudah memastikan jika dosen tersebut ada di kampus dari adik tingkatnya.
Mahasiswi ini inisiatif menemui dosen tersebut tanpa janji mesti sebelumnya juga sering seperti itu.
Kebetulan si dosen A berada di ruang kerjannya bukan di ruang program studi atau prodi.
Baca Juga: Target Medali Emas Sumsel di PON XX Papua: Petenis Yunior Jones Pratama
Dosen A tersebut sendirian di kantornya. Setelah dipersilahkan masuk, keduanya terlibat obrolan mengenai skripsi. Dia sempat menanyakan kondisiku, yang terlihat memang tampak pucat.
Kondisi itu, karena sang mahasiswi usai mengalami sakit.
Sang dosen A kemudian bertanya penyebab mahasiswi tersebut lambat lulus. Karena terus ditanya, si mahasiswi menceritakan kondisinya, jika dia sedang menghadapi masalah keluarga, kedua orang tua terancam bercerai.
Sekaligus masalah ekonomi keluarga.
Saat bercerita ini, mahasiswi merasa makin sedih dan mewek. Sampai akhirnya, mahasiswi ini, dipeluk oleh dosen tersebut.
Setelah memeluk, dosen itu akhirnya menandatangi berkas sidang tersebut.
"Aku kaget dan aku pikir itu hanya bentuk empati atas masalah yang ku alami," ujar mahasiswi ini.
Saat akan pamitan, dosen A kembali mengulang tindakan asusilannya.
Setelah itu, dosen A meminta agar mahasiswi ini tidak menceritakan kejadian tersebut pada siapapun. "Dosen itu sempat minta maaf, dan berjanji tidak mengulangi lagi," katanya.
Hingga akhirnya mahasiswi ini kebingungan menghadapi kondisinya saat ini. Apakah ia harus mendiamkan, atau menceritakan hal ini pada ketua prodi.
Mahasiswi ini pun ragu karena, ia tidak memiliki bukti yang cukup kuat, sekaligus keberlangsungan studi yang tengah ia jalani.
"Demi Allah aku idak ngarang cerito ini, tolong di up, aku butuh saran," ujarnya menutup cerita.
Membaca cerita mahasiswi ini, banyak netizen kemudian turut empati dan membela.
Akun riodwivalta menulis harapannya agar cerita ini diviralkan karena kasihan dengan keluarga mahasiswi tersebut.
"Tolong di viralkan min, itu dosen bejat, kasihan itu keluarganya hampir broken home, dan susah secara ekonomi jugo..
#Kawal" tulisnya.
Sampai dengan berita ini dinaikkan, Suarasumsel.id masih berupaya meminta tanggapan dari pihak Universitas Sriwijaya atas mencuat dan viral cerita mahasiswi mengalami pelecehan seksual ini.
Berita Terkait
-
Refleksi Para Pakar Filsafat Hukum Sebut Demokrasi Era Jokowi Dikorbankan
-
Terbukti Plagiat Skripsi, Mahasiswi UMP Batal Wisuda dan Diskorsing
-
Terbukti Skripsi Sama Persis, Mahasiswi UMP Ngaku Lakukan Plagiat
-
Sosok Diat Putra Nurkesuma, Pria yang Paksa Mahasiswi Unsri Minum Pil Aborsi Jadi Tersangka
-
Miris! Mahasiswi Unsri Tewas Usai Telan Pil Aborsi, Kekasih Jadi Tersangka
Tag
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
Langkah Inovatif Bank Sumsel Babel di HUT ke-67 untuk Masa Depan Berkelanjutan
-
BRI Fellowship Journalism 2025: Beasiswa S2 Plus Pelatihan Keuangan untuk Jurnalis
-
LIVE Malam Ini! Debat Kedua Pilwalko Palembang: Siapa Punya Solusi Pembangunan?
-
Breaking News: Gedung PLN WS2JB Terbakar, Penyebab Masih Diselidiki
-
Leadership Camp GenBI: Bukan Cuma Pintar, Tapi Juga Kreatif dan Inspiratif