SuaraSumsel.id - Sempat viral di media sosial, video tiga siswa sekolah dasar menyeberangi sungai dengan naik kotak styrofoam. Rekaman ini pun mendapat perhatian Anggota Dewan Perwakilan Rakyat atau DPR, Fadli Zon.
Melalui cuitan di Twitter, Fadli Zon syok saat melihat video viral di media sosial tersebut.
Melansir Suara.com, Fadli Zon di akun Twitter resminya bertanya di mana lokasi siswa ini terjadi.
"Dimana ini ada siswa berjuang menyebrang dengan kotak styrofoam?" cuit Fadli Zon, Minggu (26/9/2021).
Fadli Zon memberikan sindiran menohok terhadap pemerintah. Ia pun menyinggung dengan proyek mobil listrik.
"Luar biasa negara kita. Padahal sebentar lagi mau buat mobil listrik," kritik Fadli Zon.
Cuitan Fadli Zon itu ditulis mengomentari sebuah postingan video yang dibagikan akun @UmarChelsea_70.
"Setelah 76 tahun kemerdekaan Republik Indonesia (RI)," tulis @UmarChelsea_70.
Mereka semua tampak membawa sekotak styrofoam di pinggir sungai.
Baca Juga: Lebih Waspada, Kematian Anak Sumsel akibat Terpapar COVID-19 Tinggi
Para siswa pun menjejalkan tubuh dan tas mereka ke dalam kotak styrofoam kecil itu.
Hingga berita ini dipublikasikan, cuitan Fadli Zon itu telah di-retweet sedikitnya 400 kali. Postingannya itu juga telah mendapatkan banyak tanda suka dan komentar.
Bahkan, cuitan Fadli Zon itu sudah sampai ke telinga Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP), Susi Pudjiastuti. Ia menawarkan agar bisa patungan untuk membeli kapal bagi murid-murid tersebut.
"Pak Fadli Zon, dimana ini? Kita bisa patungan saya kasih perahu Susi, cek ombak dan mesinnya. Bapak yang bayar ongkosnya transport kesananya. Kita patungan bisa bantu mereka," ajak Susi Pudjiastuti.
Netizen juga ramai menyoroti video memprihatinkan tersebut. Berikut komentar-komentar netizen:
"Jadi teringat apa yang Krisdayanti koar-koar kan tempo hari tentang gaji dewan dan dana aspirasi. Halo @DPR_RI dan pemerintah dengan instansi terkait sudah dengar keluh rakyatmu belum," sindir netizen.
Berita Terkait
-
BKSAP DPR RI, SEAPAC, WFD Perdalam Isu Suap melalui Studi Perbandingan
-
Viral Video Bocah Berseragam Pramuka Seberangi Sungai dengan Styrofoam, Ini Kata Camat
-
BKSAP Dorong Keterlibatan Setiap Pihak untuk Capai Target SDGs
-
PKS Soroti Luhut yang Lagi-lagi Jadi Andalan Jokowi: Presiden Kurang Percaya Menteri Lain
-
Awas Bun! Ada Jambret yang Incar Siswa SD yang Sedang Belajar Daring
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
Cek Fakta: Benarkah BNPB Buka Lowongan 2026? Waspada Link Penipuan
-
7 Fakta Mengejutkan Kepala Cabang Koperasi di Sumsel Diduga Gelapkan Rp 1,3 Miliar
-
Waspada! Era Sidak Digital Dimulai, Pegawai 107 Kelurahan Palembang Dipantau CCTV
-
7 Cara Kombinasikan Cushion dan Bedak agar Makeup Lebih Rapi Seharian
-
Pertamina Adera Field Temukan Sumur Minyak Baru, Peran Sumsel Kembali Jadi Sorotan