SuaraSumsel.id - Usai di salat di Masjid Agung Sultan Mahmud Badaruddin I Jayo Wikramo Palembang, jenazah KH Ahmad Nawawi Dencik Al Hafidz (62) langsung dibawa ke Pondok Pesantren atau Ponpes miliknya.
Pelayat yang hadir pun diramaikan tokoh Sumatera Selatan, tampak Gubernur Sumsel Herman Deru juga ikut mensalatkan jenazah KH Nawawi Dencik begitu tiba di Pondok Pesantren Ahlul Quran KM 10 Kota Palembang, Senin (28/6/2021) pagi.
Begitu tiba di Ponpes Ahlul Quran, jenazah KH Nawawi Dencik kembali disalatkan.
Pihak keamanan sendiri dari Kepolisian, TNI dan Pol PP membatasi jamaah yang ingin masuk ke Ponpes. Mengingat saat ini sedang pandemi Covid-19 dan mengingatkan jamaah agar terus melaksanakan protokol kesehatan atau prokes.
Selain Gubenur Sumsel, sejumlah tokoh Sumsel dan pejabat kota Palembang juga sebelumnya ikut hadir dalam sholat jenazah di Masjid Agung Palembang.
Jenazah KH Nawawi Dencik, tiba di Masjid Agung SMB Jayo Wikramo Senin (28/6/2021) sekitar pukul 08.50 WIB. Kedatangan jenazah disambut ribuan jemaah dan masyarakat yang ingin melepaskan kepergian imam besar Masjid Agung SMB Jayo Wikramo.
Salat jenazah dilakukan oleh ribuan masyarakat yang mengular hingga ke area luar Masjid. Usai disalatkan jenazah dibawa ke pondok pesantren Ahlul Quran di Jalan Ramajaya, KM 10, Palembang.
Turut hadir dalam salat jenazah tersebut Marzuki Alie, Wali Kota Palembang, Harnojoyo, keluarga dan masyarakat Palembang yang mencintai ulama besar pendiri Ponpes Ahlul Quran dan Ponpes Al Lathifiyyah tersebut.
Wali Kota Palembang, Harnojoyo, menyatakan rasa duka mendalam untuk kepergian KH Nawawi Dencik. Menurut dia, sosok KH Nawawi Dencik merupakan sosok orang tua dan guru.
Baca Juga: Di Sumsel Tersedia 433 Lokasi Vaksin COVID 19, Warga Cukup Bawa KTP
"Atas nama pemerintah kota dan segenap masyarakat kota Palembang kami mengucapkan bela sungkawa yang sedalam-dalamnya.Turut berduka cita yang sedalam-dalamnya atas kepergian KH Nawawi Dencik. Beliau orang tua kita, guru kita," ujarnya saat menyampaikan sambutan sebelum salat jenazah.
Harnojoyo pun meminta masyarakat untuk mendoakan kepulangaan KH Nawawi Dencik.
"Mari kota doakan kepergian beliau. Semoga khusus khatimah. Semoga diampuni segala dosanya dan diterima ibadahnya. Semoga keluarga yang ditinggalkan mendapatkan ketabahan," ujar ia.
Kontributor: Andika
Tag
Berita Terkait
-
Ramai Umat dan Penuh Haru, Jenazah Kh Ahmad Nawawi Dencik Al Hafidz Disalatkan
-
Pagi Ini, Jenazah Kh Ahmad Nawawi Dencik Al Hafidz Disalatkan di Masjid Agung
-
Jenazah Kh Ahmad Nawawi Dencik Al Hafidz Dikebumikan di Pondok Pesantren Ahlul Quran
-
Pembacaan Yasin untuk Imam Kh Ahmad Nawawi Dencik Al Hafidz Diwarnai Tangisan Umat
-
Tutup Usia, Kh Ahmad Nawawi Dencik Al Hafidz Dikenang Imam Penyejuk Umat
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
7 Cara Mengatasi Cushion Belang agar Makeup Terlihat Rata dan Natural
-
Jejak Dakwah Kiai Marogan Dihidupkan Kembali Lewat Napak Tilas Sungai Musi
-
10 HP Harga Terjangkau untuk Update Android Jangka Panjang, Ideal bagi Pelajar & Karyawan
-
5 Cushion Matte untuk Tampilan Wajah Rapi Tanpa Kesan Dempul
-
Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna