SuaraSumsel.id - Hewan anjing dikenal sebagai salah satu hewan peliharaan yang setia. Tak jarang, anjing pun bertindak dengan sangat heroik karena saking setia sama majikannya tersebut.
Begitu pula dengan Clover, seekor anjing yang berhasil menyelamatkan majikan yang mendadak pingsan dan jatuh dipinggir jalan. Saat majikan pingsan, Clover langsung memblokir jalan, agar tidak ada kendaraan yang melintas dan bisa mencelakai majikannya tersebut.
Keluarga Moore di Ottawa, Ontario pemilik Clover bercerita ia tidak menyangka Clover bisa menyelamatkan salah satu anggota keluarganya yakni Haley Moore.
Dilansir melalui Foxnews, Haley Moore sedang berjalan-jalan dengan Clover di lingkungannya, Sittsville, Ottawa, Kanada. Namun, saat sedang asik berjalan, tiba-tiba Haley pingsan dan mengalami kejang.
Baca Juga: Salat Tarawih di Sumsel Bisa Digelar dengan Wajib Patuhi Prokes
Kejadian itu pun terekam dalam CCTV warga di sekitar kejadian pada Minggu lalu.
Rekaman CCTV menunjukkan, Haley Moore pingsan di pinggir jalan. Anjingnya, Clover, segera beraksi. Dalam rekaman tersebut, Clover tetap di sisi Haley dan memblokir jalan tempat mobil lalu lalang dan memberhentikan kendaraan Dryden Oatway yang mau melintas.
Dryden segera keluar dari kendaraannya untuk membantu Haley di bawah pengawasan Clover.
"Sangat mengesankan, anjing itu benar-benar menghalangi jalan saya. Dia agak mundur ke jalan untuk memblokir truk saya," tuturnya.
Oatway bergegas ke sisi Harley dan kemudian membunyikan bel pintu rumah terdekat "sebanyak mungkin," sebelum membalikkan punggung Moore dan mencoba memposisikan kepalanya lurus, katanya kepada CTV. Clover terus mengawasi sepanjang waktu apa yang dilakukan Dryden kepada majikannya tersebut.
Baca Juga: Dua Warga Sumsel Curi Rp 718 Juta di Riau Diciduk, Target Nasabah Bank
"Sepanjang waktu dia mundur ke jalan, dia memperhatikan Haley; tidak berpaling darinya. Dia menjaga jarak dariku tetapi memastikan pemiliknya baik-baik saja dan itu luar biasa," kenang Oatway.
Sumber: Suara.com
Berita Terkait
-
Sebelum Mobil Listrik, Ada Kendaraan Bertenaga Anjing! Sejarah Kelam Cynosphere yang Terlupakan
-
Tolak RUU Larangan Perdagangan Daging Anjing, Baleg DPR Dituding Punya Kepentingan Pribadi
-
Dog Knows Everything: Kakek, Anjing Pelacak, dan Misteri Pembunuhan
-
Anjing Setia Bantu Tangkap Pembunuh Pemiliknya di Texas
-
Tragedi di Pesawat: Anjing French Bulldog Mati Lemas, Pemilik Tuntut Pihak Airlines
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Buruan Serbu! Daftar Promo Pilkada 2024, Ada Kopi Gratis!
-
Momen Pilkada, Harga Emas Antam Langsung Melonjak
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
Terkini
-
Mawardi Yahya Yakin Menang: Tak Penting Persen, Yang Penting Pasti Menang!
-
Wajah Lelah, Semangat Membara: Herman Deru Hadapi Pilgub Sumsel dengan Tulus
-
Viral Ibu Gendong Bayi Diamankan Terkait Dugaan Money Politik di Lubuklinggau
-
BMKG Prediksi Hujan Lebat di Sumsel Saat Pilkada: Ini Daftar Terkena Dampak
-
Aset Pemprov Sumsel yang Hilang Selama 73 Tahun Akhirnya Ditemukan