SuaraSumsel.id - Tahanan bandar narkoba, Joko Zulkarnain berhasil kabur saat berobat di rumah sakit Bhayangkara Hasan Palembang. Sebelum kabur ternyata Joko mendapatkan uang Rp 10 juta dari Tri guna pengobatannya.
Diketahui Joko ialah bandar sekaligus penadah narkoba bersama mantan anggota DPRD Palembang, Doni SH bersama empat tersangka lainnya..
Tri yang diketahui pembantu Joko Zulkarnain saat ini sudah berstatus tersangka dan dititipkan Kejari Palembang ke sel tahanan Polda Sumsel.
Kasi Pidum Kejari Palembang, Agung Ari Kesuma mengatakan Tri ditahan atas tuduhan sebagai penadah. Uang diberikan Tri kepada Joko kemungkinan hasil kejahatan narkoba tersebut.
"Diduga uang ada kaitannya dengan tindak kejahatan pelaku," ujar Agung, Kamis (18/2/2021).
Penahanan Tri dilakukan setelah Joko Zulkarnain melarikan diri pada Sabtu (16/1/2021) sekira pukul 21.43 WIB. Tahanan Joko berhasil kabur saat menjalani perawatan di rumah sakit.
"Siang hari sebelum kejadian ternyata Tri berkunjung ke rumah sakit guna menyerahkan uang Rp 10 juta kepada Joko. Setelah uang diserahkan secara cash, malam harinya ternyata Joko kabur," terang ia.
Setelah dilakukan pengeledahan di rumah yang ditunggu Tri, terdapat uang Rp 180 juta.
Dengan temuan itulah, Tri selanjutnya dilaporkan ke aparat kepolisian atas Pasal 480 KUHP tentang Tindak Pidana Penadahan.
Baca Juga: Resmi, Bangunan Pemerintahan di Sumsel Wajib Ornamen Tanjak
"Apakah Tri terlibat pelarian itu, kita tidak bisa main tuduh begitu saja, harus ada bukti. Memang benar,Tri sudah kita laporan atas dugaan sebagai penadah," ujarnya.
Reporter: Andika
Berita Terkait
-
Ini Sosok Bandar Narkoba yang Berhasil Kabur saat Berobat di Rumah Sakit
-
Pulau Kemaro Palembang Masuk Kawasan Strategis Pariwisata Nasional
-
Ditinggal 20 Menit Berobat, Tahanan Bandar Narkoba Kabur di Rumah Sakit
-
Berubah Nama Piala Menpora 2021, Palembang Masuk Tuan Rumah Alternatif
-
Kapolsek Astanaanyar Kompol Yuni Bantu Bandar Narkoba ?
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Keuangan Daerah Cekak? DPRD dan Pemprov Sumsel Bentuk Pansus Cari Tambahan PAD
-
BRI Bekali Atlet SEA Games 2025 dengan Edukasi Keuangan Berkelanjutan
-
7 Bedak Tabur untuk Tampilan Wajah Lebih Mulus di Depan Kamera
-
Baru Sepekan Dilarang, Pemprov Sumsel Malah Kaji Pelonggaran Truk Batu Bara, Ada Apa?
-
7 Fakta Mengejutkan Kasus Dugaan Pelecehan Oknum Dosen FH UMP, Korban Kedua Buka Suara