SuaraSumsel.id - Tahanan bandar narkoba, Joko Zulkarnain berhasil kabur saat berobat di rumah sakit Bhayangkara Hasan Palembang. Sebelum kabur ternyata Joko mendapatkan uang Rp 10 juta dari Tri guna pengobatannya.
Diketahui Joko ialah bandar sekaligus penadah narkoba bersama mantan anggota DPRD Palembang, Doni SH bersama empat tersangka lainnya..
Tri yang diketahui pembantu Joko Zulkarnain saat ini sudah berstatus tersangka dan dititipkan Kejari Palembang ke sel tahanan Polda Sumsel.
Kasi Pidum Kejari Palembang, Agung Ari Kesuma mengatakan Tri ditahan atas tuduhan sebagai penadah. Uang diberikan Tri kepada Joko kemungkinan hasil kejahatan narkoba tersebut.
Baca Juga: Resmi, Bangunan Pemerintahan di Sumsel Wajib Ornamen Tanjak
"Diduga uang ada kaitannya dengan tindak kejahatan pelaku," ujar Agung, Kamis (18/2/2021).
Penahanan Tri dilakukan setelah Joko Zulkarnain melarikan diri pada Sabtu (16/1/2021) sekira pukul 21.43 WIB. Tahanan Joko berhasil kabur saat menjalani perawatan di rumah sakit.
"Siang hari sebelum kejadian ternyata Tri berkunjung ke rumah sakit guna menyerahkan uang Rp 10 juta kepada Joko. Setelah uang diserahkan secara cash, malam harinya ternyata Joko kabur," terang ia.
Setelah dilakukan pengeledahan di rumah yang ditunggu Tri, terdapat uang Rp 180 juta.
Dengan temuan itulah, Tri selanjutnya dilaporkan ke aparat kepolisian atas Pasal 480 KUHP tentang Tindak Pidana Penadahan.
Baca Juga: Pandemi Bikin Angka Kemiskinan Sumsel Naik, Masuk 10 Provinsi Termiskin
"Apakah Tri terlibat pelarian itu, kita tidak bisa main tuduh begitu saja, harus ada bukti. Memang benar,Tri sudah kita laporan atas dugaan sebagai penadah," ujarnya.
Reporter: Andika
Berita Terkait
-
Ini Sosok Bandar Narkoba yang Berhasil Kabur saat Berobat di Rumah Sakit
-
Pulau Kemaro Palembang Masuk Kawasan Strategis Pariwisata Nasional
-
Ditinggal 20 Menit Berobat, Tahanan Bandar Narkoba Kabur di Rumah Sakit
-
Berubah Nama Piala Menpora 2021, Palembang Masuk Tuan Rumah Alternatif
-
Kapolsek Astanaanyar Kompol Yuni Bantu Bandar Narkoba ?
Terpopuler
- Beda Timnas Indonesia dengan China di Mata Pemain Argentina: Mereka Tim yang Buruk
- Ibrahim Sjarief Assegaf Suami Najwa Shihab Meninggal Dunia, Ini Profilnya
- Riko Simanjuntak Dikeroyok Pemain Persija, Bajunya Hampir Dibuka
- Pencipta Lagu Tagih Royalti ke Penyanyi, Armand Maulana: Padahal Dulunya Memohon Dinyanyikan
- Berapa Biaya Pembuatan QRIS?
Pilihan
-
Bobotoh Bersuara: Kepergian Nick Kuipers Sangat Disayangkan
-
Pemain Muda Indonsia Ingin Dilirik Simon Tahamata? Siapkan Tulang Kering Anda
-
7 Rekomendasi HP Rp 5 Jutaan Terbaik Mei 2025, Memori Lega Performa Ngebut
-
5 Mobil Bekas Murah di Bawah Rp80 Juta, Kabin Longgar Cocok buat Keluarga Besar
-
Simon Tahamata Kerja untuk PSSI, Adik Legenda Inter Langsung Bereaksi
Terkini
-
Dapat Gratis Tisu dan Diskon Beras, Cek Promo Susu Berhadiah di Indomaret Hari Ini
-
Buruan Cek! DANA Kaget Hari Ini Siap Cairkan Saldo Gratis ke Dompet Digital
-
Belanja Harian Lebih Hemat! Cashback di Alfamart Cuma Pakai Kredivo
-
Satu Sentuhan QRIS di Palembang: Gerbang Aman Menuju Dunia Transaksi Tanpa Batas
-
Buruan Klaim! DANA Kaget Hari Ini Bagi-Bagi Saldo Gratis Tanpa Syarat