SuaraSumsel.id - Belakangan, media sosial tengah memperbicangkan air rendaman batu meteor di Lampung. Salah satu akun yang mengunggah video air rendaman batu meteor tersebut @sumsel24jam.
Dalam unggahan ini terlihat bagaimana air rendaman tersebut diperebutkan warga.
Air batu meteor yang jatuh berada di Desa Astomulyo, Punggur, Lampung Tengah. Kejadian bermula saat batu yang diduga meteor tersebut menimpa salah satu rumah warga, Kamis (28/1/2021).
Video itu memperlihatkan sebongkah batu dengan ukuran sedang dimasukkan dalam wadah belapis kaca, mirip aquarium. Lalu air di dalam tempat itu diambil dengan menggunakan gelas plastik.
Secara bergantian, gelas dicelupkan dalam wadah tersebut. Memang tidak nampak warga yang meminumnya.
Dalam video itu, warga berharap air batu meteor berkhasiat sebagai obat.
Dilansir dari Suaralampung.id - jaringan Suara.com, aparat kepolisian telah aparat desa untuk tidak memamerkan batu tersebut
Batu itu lalu disimpan oleh aparatur desa agar tidak mengundang perhatian warga.
"Kita hanya ingin melihat, tapi tidak sempat karena sudah diamankan, takut ada keramaian,” ungkap Lestari, salah satu warga sekitar Desa Mulyodadi saat diwawancarai Suaralampung.id, Jumat (29/1/2021) lalu.
Baca Juga: Sumsel Didorong Kembangkan Potensi Wisata Religi, Ini Alasannya
Hingga kini belum diketahui apakah benar batu itu berasal dari luar angkasa atau bukan.
Pihak Institut Teknologi Sumatera (Itera) sudah menurunkan tim untuk memeriksa asal batu tersebut.
Dosen Program Studi Sains Atmosfer dan Keplanetan Institut Teknologi Sumatera (ITERA), Robiatul Muztaba mengatakan, ada ciri tertentu dari batu yang berasal dari luar angkasa, salah satunya yakni mengandung magnetik.
Untuk mengetahui apakah batu itu mengandung magnet atau tidak, maka dapat diuji dengan magnet.
"Apakah batuan tersebut mengandung magnet atau tidak, karena pasti ada sedikit sifat magnetiknya," ucap dia.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Aturan Baru Solar Subsidi di Palembang: 14 SPBU Hanya Buka Jam Malam, 4 Langsung Ditutup
-
Rezeki Online Datang Lagi! Cek 8 Link Dana Kaget Hari Ini, Langsung Masuk ke Dompet Digital
-
Detik-detik Warga Temukan Guru PPPK OKU Sayidatul Fitriyah Tewas Terikat di Kontrakan
-
8 Mobil Bekas Turbo Terbaik di Bawah Rp250 Juta untuk Pengguna Harian
-
Minat Investasi Melonjak 66,8%, Tabungan Emas Holding UMi BRI Melejit hingga 13,7 Ton