SuaraSumsel.id - Aksi begal di Palembang, Sumatera Selatan berhasil terekam kamera. Kali ini, bajing loncat menyasar pengendara truk.
Detik-detik pembegalan tersebut diunggah oleh pengguna akun Facebook Tomi Rahmadani Surbakti, Jumat (31/7/2020). Kekinian, videonya pun viral di media sosial.
Dalam unggahannya tersebut, Tomi membagikan dua video saat dirinya menjadi korban pembegalan di sekitar Terminal Alang-alang Lebar.
Ia menuliskan, saat itu tiga orang pelaku berusaha melancarkan aksi. Namun tindak kejahatan bajing loncat tersebut berhasil digagalkan.
Baca Juga: Penipuan Berkedok Pengobatan Barang Antik, Pelaku Minta Uang dan Emas
Di video itu, tampak seorang pelaku begal yang memakai pakaian hitam berada di sisi bak truk yang ditunggangi Tomi. Laki-laki itu bergelantungan saat truk melaju kencang.
"Buat kawan-kawan harap berhati-hati jika melintas di Palembang tepatnya di jalur dua lewat terminal alang alang lebar, tadi pagi saya dihadang sama tiga orang begal satu orangg berhasil naik sedangkan yangg dua lagi gak berhasil naik ke mobil namun mereka gak berhasil melancarkan kan aksinya," tulis Tomi seperti dikutip sumsel.suara.com, Minggu (2/8).
Melihat kejadian itu, Tomi pun terdengar berteriak, "Bajing lompat kesiangan". Ia tampak santai setelah mengetahui para pelaku begal gagal beraksi.
Kontan saja, unggahan tersebut memancing atensi warganet untuk berkomentar. Banyak yang memberikan hujatan kepada bajing loncat yang mengadang truk Tomi.
Sebagian dari warganet menilai pelaku begal patut diberi ganjaran setimpal atas perbuatannya yang meresahkan warga.
Baca Juga: Gubernur Kepri Positif Corona, 590 Orang Sudah Jalani Tes Swab
"Tembak mati aja pak polisi para begal itu yang meresahkan sopir," kata Furqon Do***.
"Kalau ada tembok apa batu silakan dipepetin. Ndakpapa itu," timpal Johan Ken***.
"Tambah kecepatannya lalu rem mendadak dalam keadaan sepi kemudian sikat martil palu kepalanya," sindir Cintaku Lhu****.
Untuk lebih jelasnya, video begal gagal beraksi dapat ditonton di sini.
Berita Terkait
-
Viral! Polisi Pukul Sopir Taksi Online, Kapolda Maluku Copot Jabatan Pelaku Meski Sudah Damai
-
Negara Rugi Rp1,3 Triliun, Kasus Korupsi Proyek LRT Palembang Tambah 'Luka' Waskita Karya
-
Umumkan Lamaran dengan Polisi, Febby Rastanty Tampil Menawan dengan Kebaya Kartini dari Songket Palembang
-
Detik-detik Menegangkan Penangkapan Lansia Penyandera Bocah di Pejaten
-
Santri dihukum dengan cabai di Aceh: Karena pola pikir lama yang masih melanggengkan kekerasan
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
Langkah Inovatif Bank Sumsel Babel di HUT ke-67 untuk Masa Depan Berkelanjutan
-
BRI Fellowship Journalism 2025: Beasiswa S2 Plus Pelatihan Keuangan untuk Jurnalis
-
LIVE Malam Ini! Debat Kedua Pilwalko Palembang: Siapa Punya Solusi Pembangunan?
-
Breaking News: Gedung PLN WS2JB Terbakar, Penyebab Masih Diselidiki
-
Leadership Camp GenBI: Bukan Cuma Pintar, Tapi Juga Kreatif dan Inspiratif