Sekretaris Dinas Perikanan Kota Palembang Romli menjelaskan bahwa makan ikan memiliki manfaat luar biasa dalam memenuhi kebutuhan protein hewani dalam tubuh.
Mengonsumsi ikan juga dapat menekan angka stunting pada anak-anak, hal ini perlu dijelaskan kepada masyarakat terutama ibu-ibu yang memiliki anak balita sehingga dapat mendukung program pemerintah menurunkan angka stunting pada 2024 secara nasional menjadi 14 persen.
Melihat besarnya manfaat mengonsumsi ikan, akhir-akhir ini pihaknya lebih gencar melakukan sosialisasi mengenai pentingnya konsumsi ikan ini kepada masyarakat bersama duta gemar ikan, ujar Romli.*
Baca Juga:Jaga Ekosistem Sungai, KNP Sumsel Beri Edukasi dan Aksi Nyata Untuk Masyarakat Pesisir