Dicuekin Tim Atta Halilintar, Firdaus Oiwobo Pilih Jalur Hukum

Bagi Firdaus Oiwobo dan Gus Irfan, tindakan Atta Halilintar itu telah merendahkan martabat keduanya

Wakos Reza Gautama
Sabtu, 10 September 2022 | 20:01 WIB
Dicuekin Tim Atta Halilintar, Firdaus Oiwobo Pilih Jalur Hukum
Ilustrasi Firdaus Oiwobo. Firdaus Oiwobo dan Gus Irfan melaporkan Atta Halilintar dan Gus Miftah ke polisi. [Instagram/@m.firdausoiwobo_official]

Sebelum melayangkan laporan ke Polres Metro Jakarta Selatan, Firdaus Oiwobo sebenarnya sudah menghubungi Atta Halilintar. Namun tidak mendapat respons dari YouTuber 26 tahun ini.

"Saya sudah WhatsApp keberatan kepada tim Atta Halilintar, dicuekin," kata Firdaus Oiwobo, yang sempat menjadi pengacara Sandy Tumiwa dan Tiara Marleen.

Karena tak kunjung mendapat respons, maka hukum lah yang akhirnya berbicara. Kalaupun Atta Halilintar maupun Gus Miftah meminta maaf, Gus Irfan dan Firdaus Oiwobo menolak mencabut laporan.

"Maaf secara agama, wajib saling memaafkan. Tapi proses tetap berjalan. Nanti kita lihat saat gelar perkara," ucap pengacara para dukun ini. (Rena Pangesti)

Baca Juga:Dipolisikan Gus Irfan, Atta Halilintar dan Gus Miftah Terancam 4 Tahun Penjara

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Lifestyle

Terkini