Viral Anggota DPRD Palembang Aniaya Wanita di SPBU, Hotman Paris Turun Tangan: Lawan!

"Ayok korban agar buat pengaduan dan Hotman siap bantu gratis," ajak Hotman Paris Hutapea mewarkan bantuan hukum gratis.

Tasmalinda
Rabu, 24 Agustus 2022 | 13:46 WIB
Viral Anggota DPRD Palembang Aniaya Wanita di SPBU, Hotman Paris Turun Tangan: Lawan!
Hotman Paris [Instagram/@hotmanparisofficial]

SuaraSumsel.id - Beberapa jam ini sebuah video viral memperlihatkan laki-laki yang diduga merupakan anggota DPRD Kota Palembang memukul berkali-kali alias menganiaya seorang wanita di Stasiun Pengisian Bahan Bakar (SPBU)

Video yang memperlihatkan rekaman amatir tampak seorang laki-laki mendatangi peempuan lalu bertubi-tubi memukulnya. Video ini pun kemudian dibagikan ulang oleh pengacara nyentrik Hotman Paris Hutapea. Bahkan dia mengungkapkan siap turun tangan dan membantu wanita yang menjadi korban ini.

Diketahui video tersebut terjadi pada Jumat, 5 Agustus 2022 lalu di SPBU Demang Lebar Daun Palembang, Sumatera Selatan. Seorang pria berbaju putih menghampiri sehingga terjadi perkelahian.

"Apakah benar seorang oknum DPRD palembang memukuli gadis muda?" tanya Hotman Paris di Instagram, Rabu (24/8/2022).

Baca Juga:Giliran Judi Online di Sumsel Digerebek, 9 Orang Marketing Judi di Lubuklinggau Ditangkap

Diceritakan jika korban wanita ini tidak bersedia antriannya dipotong.  Hotman Paris yang menyaksikan video tersebut siap memberikan bantuan hukum kepada korban.

"Ayok korban agar buat pengaduan dan Hotman siap bantu gratis," ajak Hotman Paris Hutapea mewarkan bantuan hukum gratis.

Hotman Paris tidak hanya sekali membagikan video penganiayaan. Pada unggahan terbaru, terlihat jelas bagaimana proses penganiayaan.

"Lawann! Hotman siap bantuan hukum gratis dan berangkat ke Palembang!" seru pengacara kondang ini.

"Ribuan warga palembang ngadu ke hotman! Apa benar oknum DPRD palembang mukulin gadis muda hanya karena gadis itu tdk mau di potong antri di pom bensin! Lawann! Hotman siap bantuan hukum gratis dan berangkat ke palembang! Negara ini milik rakyat! Negara hukum! Hotman bantu secara hukum dan gratis," tulis Hotman Paris.

Baca Juga:Duh! Kuota Job Fair Virtual di Sumsel Masih Sepi Peminat

Sementara itu polisi mengungkapkan jika kedua belah pihak sudah saling melapor atas peristiwa yang terjadi sudah cukup lama tersebut.

“Dan info terakhir, kedua pihak sepakat berdamai,” ujar Kapolsek Ilir Barat I Kompol Roy A Tambunan melansir Sumselupdate.com-jaringan Suara.com, Selasa (23/8/2022).

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini