SuaraSumsel.id - Pemerintah Kota atau Pemkot mulai mencoba pembelajaran tatap muka (PTM) normal pada hari ini, Kamis (14/7/2022). Hal ini didasari pertimbangan melandai kasus COVID-19 dengan status zona hijau atau level 1 kota Palembang.
Kepala Dinas Pendidikan Kota Palembang Ahmad Zulinto mengatakan, mulai dari Paud/ TK, SD, dan SMP sudah boleh memberlakukan PTM 100 persen. “Kamis (14/7/2022) nanti kami akan memantau langsung ke sekolah-sekolah untuk memastikan penerapan protokol kesehatannya,” kata Ahmad Zulinto melansir Sumselupdate.com-jaringan Suara.com.
Penerapan PTM 100 persen mengharuskan sekolah menerapkan protokol kesehatan 100 persen. "Jika tidak, maka pihaknya tidak akan memberikan izin," sambung Zulinto.
“Protokol kesehatan tetap harus dilaksanakan, mulai dari menyiapkan tempat cuci tangan, masker, dan hand sanitizer,” katanya.
Baca Juga:Halo Wong Sumsel, Razia Pakai Masker di Luar Ruangan Kembali Diaktifkan
Dia pun mengimbau kepada seluruh guru untuk tetap diperhatikan kondisi fisik anak didiknya di sekolah dan jangan sampai terjadi klaster baru penyebaran COVID-19.
“Apabila anak-anaknya sakit dan mencurigakan, kami menganjurkan segera diistirahatkan dan anjurkan untuk melakukan pengobatan di rumah sakit,” katanya.
Pantuannya Kamis (14/7/2022), hampir sebagian sekolah mengaktifkan proses pembelajaran PTM.