Truk Angkut Salak Oleng Di Tol Palembang-Lampung: Sopir Terjepit Kap Depan, Buah Salak Berhamburan

Kasat Lantas Polres OKI AKP Sadeli membenarkan peristiwa kecelakaan tersebut.

Tasmalinda
Selasa, 12 Juli 2022 | 18:08 WIB
Truk Angkut Salak Oleng Di Tol Palembang-Lampung: Sopir Terjepit Kap Depan, Buah Salak Berhamburan
ilustrasi lakalantas. Truk angkut salak oleng di jalan tol Palembang-Lampung. [Antara Sumut/ist]

SuaraSumsel.id - Truk pengangkut salak mengalami kecelakaan di Tol Lampung-Palembang, tepatnya di KM 289, Ogan Komering Ilir (OKI), Sumatera Selatan. Akibat kejadian ini, sopir dikabarkan terjepit di kap depan truk.

Dalam video beredar, Selasa (12/7/2022), sopir truk yang dalam kondisi selamat namun terjepit di kap truk yang ringsek. Selain sopir, di reruntuhan itu juga terlihat buah salak yang berhamburan dan bak yang terpisah dari bodi truk.

Kapolres Ogan Komering Ilir AKBP Dili Yanto melansir dari Sumselupdate.com-jaringan Suara.com, mengungkapkan jika pihak polisi akan mengecek terlebih dahulu kebenaran video viral tersebut.

“Kami cek dulu ya,” singkat Dili.

Baca Juga:Berbeda Dengan Gugatan Kepgub Anies Baswedan, Gugatan SK UMP Gubernur Sumsel Masih Bergulir di Pengadilan

Kasat Lantas Polres OKI AKP Sadeli membenarkan peristiwa kecelakaan tersebut. Kecelakaan tersebut terjadi terjadi Senin (11/7/2022) kemarin dengan mengalami kecelakaan tunggal.

“Kejadiannya itu laka tunggal, kemarin siang,” ungkap Sadeli.

Dia pun menyebut sang sopir hanya mengalami luka ringan dan dirawat setelah peristiwa kejadian kecelakaan tersebut.

“Tidak ada korban jiwa, sopirnya hanya luka-luka saja dan dirawat,” katanya.

Akan tetapi, terkait peristiwa itu diduga terjadi karena karena sopir yang terjebak lubang yang hendak di tambal sulam, Sadeli mengatakan, penyebabnya masih dalam penyelidikan.

Baca Juga:Cuaca Sumsel 12 Juli 2022: Palembang Hujan Ringan di Siang Hingga Sore Hari

“Itu kan laka tunggal, jadi penyebabnya masih kita selidiki,” ungkap dia.

Peristiwa itu terlihat terjadi  berdekatan dengan lokasi lubang yang hendak di tambal oleh pihak pengelola tol Palembang-Kayuagung.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini