SuaraSumsel.id - Nora Alexandra, istri Jerinx SID mengaku sempat berfikir ingin bunuh diri, mengakhiri hidup saat mengetahui suaminya kembali dilaporkan.
Jerinx telah dua kali dilaporkan ke polisi. Terakhir drummer SID itu dilaporkan penggiat media sosial Adam Deni terkait pengancaman pada dirinya.
Akibat kasus tersebut, Jerinx SID divonis 1 tahun penjara dikurangi masa tahanan dalam sidang putusan yang dibacakan di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Pusat pada Kamis, 24 Februari 2022.
Melansir hop.id-jaringan Suara.com, ternyata, kasus tersebut membuat Jerinx SID dan Nora Alexandra sempat ingin mengakhiri hidup.
Baca Juga:Songket Malaysia Terima Pengakuan UNESCO, Sumsel Bakal Lakukan Hal Ini
Hal ini dibenarkan oleh Nora Alexandra saat berbincang dengan Denny Sumargo di kanal YouTube Curhat Bang Denny Sumargo yang diunggah pada Selasa, 1 Maret 2022.
"Gue dapet update-an, lu sama Jerinx gara-gara kasus sama AD ini mau bunuh diri? Bunuh diri? Gimana ceritanya?" tanya Denny Sumargo.
"Iya, bener," jawab Nora Alexandra.
Denny Sumargo pun bertanya hal apa yang mendasari Nora Alexandara sempat terbesit ingin melakukan aksi nekat tersebut. Selebgram itu mengaku stress. Lantaran, Jerinx sudah meminta maaf kepada Adam Deni sebelumnya.
"Stres lah bang. Ibaratnya gini, Nora sudah minta tolong ke Jerinx untuk minta maaf sama AD sudah dilakukan by phone. Di telepon itu kan Jerinx tidak memiliki kebiasaan merekam. Si AD itu katanya sudah memaafkan Jerinx."
Baca Juga:Prakiraan Cuaca BMKG 2 Maret 2022: Sumsel Berawan hingga Dini Hari
Tetapi, Adam Deni tiba-tiba menyebut akan membuat laporan usai memaafkan Jerinx. Hal itu sontak saja membuat Nora dan sang suami menjadi terkejut.
- 1
- 2