Inovasi UMKM Kapita Craft yang Bertahan di Masa Pandemi COVID-19

Salah satu UMKM di Palembang, Kapita Craft yang terus berinovasi bertahan di masa pandemi COVID-19.

Tasmalinda
Senin, 31 Januari 2022 | 19:55 WIB
Inovasi UMKM Kapita Craft yang Bertahan di Masa Pandemi COVID-19
UMKM Kapita Craft yang bertahan di masa pandemi COVID-19 [Suara.com/Welly JT]

SuaraSumsel.id - Pandemi Covid -19 menghantam seluruh sektor termasuk sektor ekonomi. Semua usaha mulai dari usaha besar sampai usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) serta ikut menjadi korban Covid-19. 

Seperti bisnis kerajinan tangan Kapita Craft dihantam pandemi Covid-19 sama seperti UMKM lainnya di Tanah Air. 

Kondisi ini sangat buruk bagi Sonia pemilik Kapita Craft. Pasalnya Kapita Craft yang memproduksi baby set dan seprei, saat dilanda pandemi Covid-19 hampir gulung tikar karena terjadinya penurunan pemesananan. 

Padahal menurut Sonia, ia baru menjalani usahannya lebih kurang dua tahun. Selain itu usaha yang ia jalani merupakan hobinya sehingga ia memutuskan untuk resign dari pekerjaannya yang sudah ia geluti selama 10 tahun lebih.

Baca Juga:Prakiraan Cuaca Sumsel Senin 31 Januari 2022, Waspada Hujan Petir

Dengan bermodalkan tekad yang kuat dan dorongan dari keluarga tercinta, Sonia pun membangun usaha Kapita Craft yang ia pasarkan melalui online. 

Usaha kerajinan tangan ini pun dimulai dari rumahnya sendiri yang berada di Jalan WR Supratman Kecamatan Sukarami Palembang

Tak banyak karyawan hanya tiga orang dan itu pun tetangganya yang bekerja membantunya. Sebelum Pandemi usaha baby set dan seprei hasil kerajinan tangannya sangat banyak pemesanan hingga puluhan set setiap hari. Pundi - pundi rupiah pun membanjiri ibu tiga orang anak ini.

Namun, tidak ada yang menyangka  ketika pandemi Covid-19 melanda orderan pun sepi.  Ia pun bersusah hati  bagaimana agar mesin jahit miliknya tetap beroperasi meski Covid-19, tiga karyawannya yang membantu usahanya  tetap bisa bekerja agar tidak kehilangan sumber mata pencarian.

"Kala itu saya sangat gundah. Dan saya selalu berdoa agar diberikan jalan dan kemudahan untuk menjalani usaha yang sudah saya impikan sejak lama ini yang berasal dari hobi saya sejak kecil,"ujar Sonia. 

Baca Juga:Suhu Udara di Sumsel Alami Peningkatan Sampai 33 Derajat Celcius

Sambil terus berfikir, ia pun mendapatkan ide setelah membaca berita bahwa pemerintah membolehkan penggunaan masker kain untuk pelampis masker medis agar terhindar dari virus Covid-19 . 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak