Puncak Hujan Meteor Leonis Minorid Desember.
Leonis Minorid Desember adalah hujan meteor minor yang titik radian(titik asal kemunculan meteor) berada di dekat konstelasi Leo Minor.
Hujan meteor ini bersumber dari sisa debu komet hiperbolik C/1739 K1 (Zanotti). Hujan meteor ini dapat disaksikan sejak awal senja astronomis (50 menit setelah terbenam Matahari) waktu setempat hingga keesokan harinya saat akhir fajar bahari (25 menit sebelum terbenam Matahari) dari arah Timur Laut hingga Utara.
Intensitas hujan meteor ini untuk Indonesia mencapai 3,8-4,6 meteor/jam (Sabang hingga P. Rote). Hal ini dikarenakan titik radian berkulminasi pada ketinggian 49,3°-66,3° arah utara, sementara intensitas hujan meteor saat di zenit sebesar 5 meteor/jam.
Baca Juga:Ribuan Dosis Vaksin COVID-19 di Sumsel Terbuang Percuma
Pastikan cuaca cerah dan bebas dari penghalang maupun polusi cahaya di sekitar medan pandang. Hal ini dikarenakan intensitas hujan meteor ini berbanding lurus dengan 100% minus persentase tutupan awan dan berbanding terbalik dengan skala Bortle (skala yang menunjukkan tingkat polusi cahaya, semakin besar skalanya maka semakin besar polusi cahaya yang timbul).
Intensitas hujan meteor ini juga akan sedikit berkurang dikarenakan Bulan yang berada ketinggian 45° dekat konstelasi Gemini saat titik radian sedang terbit.