Momen Haru Baim Wong Lantunkan Azan ke Telinga Anak Keduanya

Momen Baim Wong melantunkan azan di telinga anak keduanya ini diabadikan seorang dokter

Wakos Reza Gautama
Sabtu, 09 Oktober 2021 | 14:11 WIB
Momen Haru Baim Wong Lantunkan Azan ke Telinga Anak Keduanya
Ilustrasi Paula Verhoeven dan Baim Wong bersiap melahirkan anak kedua. Baim Wong melantunkan azan di telinga anak keduanya. [Instagram/@baimwong]

SuaraSumsel.id - Baim Wong dan Paula Verhoeven baru saja dikaruniai anak kedua pada Sabtu (9/10/2021). 

Proses persalinan Paula Verhoeven, istri Baim Wong,  berlangsung di Rumah Sakit Ibu Anak Bunda, Jakarta Selatan.

Setelah anak keduanya lahir dari rahim Paula Verhoeven, Baim Wong langsung melantunkan azan di telinga sang bayi. 

Momen Baim Wong melantunkan azan di telinga anak keduanya ini diabadikan seorang dokter yang menangani persalinan Paula Verhoeven. 

Baca Juga:Sambut Anak Kedua Baim Wong, Dokter Kasih Kode Jenis Kelamin

Pada unggahan dokter itu, terlihat Baim Wong menggendong sang bayi. Sang aktor tampak memeluk anaknya sambil mengucapkan lafaz azan.

"Asyhadu an laa ilaaha illallaahu," ujar Baim Wong dalam video yang diunggah Dokter Tiwi di Instagram beberapa jam yang lalu.

Dokter Tiwi menerangkan ini adalah proses yang dilalui seorang ayah saat anaknya lahir. Meski tak sedikit yang khawatir saat menggendong, namun jika dibarengi dengan kalimat Allah membuat mereka tenang.

"Doa ayah menyambut sang titipan, menggetarkan siapapun yang menyaksikan," ujar Dokter Tiwi.

Ia menambahkan momen itu bisa menjadi bonding kedekatan antara ayah dan anaknya yang baru lahir.

Baca Juga:Paula Verhoeven Melahirkan Anak Kedua, Baim Wong Lantunkan Azan

"Kadang para ayah takut menggendong. Tetapi kalau diminta sambil di adzani peluk ya... Tak pernah ada yang menolak," imbuh sang dokter.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak