3. Antioksidan
Untuk mengatasi flek atau noda hitam, maka harus diawali dengan menerapkan gaya hidup sehat terlebih dahulu. Perhatikan apa saja yang Anda makan dan ingat reaksinya pada tubuh Anda. Mengonsumsi makanan yang mengandung antioksidan penting sekali untuk dilakukan. Sebab, kandungan antioksidan mampu membuat produksi kolagen meningkat dan mencegah munculnya flek hitam.
Kandungan enzim tirosinase dalam makanan tinggi Antioksidan terdapat di beberapa makanan seperti bayam, brokoli, strawberry, kale dan masih banyak lagi. Jenis makanan ini yang berperan aktif dalam produksi melanin sehingga dapat mencerahkan wajah dan bisa menyamarkan noda hitam yang mengganggu penampilan.
4. Menggunakan Bahan-bahan Alami
Baca Juga:Best 5 Oto: Driver Ojol Adu Mirip Shah Rukh Khan, Gaya Retro Moto Guzzi VT85 Travel TT
a. Madu
Zat antibiotik dalam madu mampu menyembuhkan luka secara alami serta dapat menghilangkan noda hitam pada kulit wajah. Cara alami ini juga bisa dipakai untuk menyamarkan noda hitam dan membuat kulit kembali cerah. Gunakan secara rutin untuk hasil yang memuaskan.
Caranya juga tidak sulit, tinggal mengambil madu kemudian mengoleskan ke area flek tersebut pada malam hari sebelum tidur. Saat bangun pagi, basuh wajah Anda dengan menggunakan air hangat. Ingat, cara tersebut harus dilakukan secara konsisten untuk mendapatkan hasil yang maksimal.
b. Susu dan Yoghurt
Kedua bahan ini merupakan produk kesehatan yang juga bagus untuk merawat kesehatan kulit. Kandungan asam laktat pada susu dan yoghurt bisa berperan mengatasi flek atau noda hitam. Tinggal oleskan susu atau yoghurt pada bagian flek hitam sebanyak 2 kali sehari secara rutin. Cara ini sangat mudah untuk dilakukan, karena produk makanan ini bisa dengan mudah Anda temukan.
Baca Juga:Cara Melembabkan Kulit Wajah yang Kering
c. Gel Lidah Buaya