SuaraSumsel.id - Kabar gembira kembali datang dari Bumi Sriwijaya.
Setelah sempat mengalami penurunan status, kini Bandara Sultan Mahmud Badaruddin (SMB) II Palembang resmi kembali berstatus sebagai Bandara Internasional.
Sebuah kebijakan yang tentunya membangkitkan semangat warga Palembang dan seluruh masyarakat Sumatera Selatan.
Kembalinya status internasional ini ditandai dengan terbitnya Surat Keputusan (SK) Menteri Perhubungan Republik Indonesia Nomor: KM 26 TAHUN 2025 pada tanggal 25 April 2025.
Baca Juga: Sinergi dan Inovasi Ekonomi Syariah di SYAFARI 2025 Sumatera Selatan
SK yang ditandatangani langsung oleh Menteri Perhubungan RI, ini menjadi penanda bahwa Bandara SMB II Palembang kembali diakui sebagai pintu gerbang internasional, membuka peluang lebih luas untuk konektivitas global.
Pada 2 April 2024, Bandara SMB II harus menerima kenyataan pahit setelah diturunkan statusnya dari bandara internasional menjadi domestik berdasarkan keputusan Kementerian Perhubungan.
Penurunan ini berdampak pada terbatasnya penerbangan luar negeri dan menurunnya aktivitas ekonomi di sekitar bandara dan kota Palembang secara keseluruhan.
Namun, dengan berbagai upaya perbaikan fasilitas, peningkatan layanan, serta dorongan kuat dari berbagai pihak termasuk Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan, Pemerintah Kota Palembang, serta dukungan masyarakat, kini Bandara SMB II berhasil kembali mengukir prestasi.
Status internasional bukan hanya sekadar simbol prestise bagi Bandara Sultan Mahmud Badaruddin II Palembang, tetapi juga menjadi langkah strategis yang sangat penting dalam mendorong pertumbuhan berbagai sektor vital di Sumatera Selatan.
Baca Juga: Belanja Hemat, Susu dan Perlengkapan Balita Diskon Besar di Indomaret
Dengan kembalinya status ini, peluang pengembangan pariwisata terbuka lebih lebar, karena wisatawan mancanegara kini memiliki akses langsung yang lebih mudah ke Palembang dan sekitarnya.
Berita Terkait
-
Sudah Berulang Kali, Ini 7 Fakta Kasus Perundungan Dokter di RSMH Palembang
-
Fakta Kasus Dokter RSMH Palembang: Dari Tendangan Brutal Hingga Dinonaktifkan
-
Jajal Drone Penebar Benih di Sumsel, Prabowo Kaget: Ternyata Sehari Bisa 25 Hektare
-
Fakta Mengerikan Konsulen Diduga Tendang Testis Dokter Muda Unsri Sampai IGD
-
Konsulen Diduga Tendang Testis Dokter Muda FK Unsri, Korban Dilarikan ke IGD
Tag
Terpopuler
- Selamat Tinggal Jordi Amat
- Sosok Pengacara Paula Verhoeven, Adabnya di Podcast Jadi Perbincangan
- Mobil Bekas Eropa Murah di Bawah Rp50 Juta, Ini Rekomendasinya Lengkap dengan Spesifikasi dan Pajak
- Daftar Kode Redeem FF Token SG2 Terbaru, Lengkap Sepanjang April 2025
- 12 Potret Rumah Mewah Luna Maya: Usung Modern Tropis, Pakai Listrik 33 Ribu Watt
Pilihan
-
Momen Langka! Pemain Keturunan Maluku Jewer Kapten Timnas Indonesia di Serie A
-
Hasil BRI Liga 1: Gol Sho Yamamoto Bawa Persis Solo Jungkalkan Persita
-
7 Rekomendasi Produk Make Up Lokal BPOM, Murah dengan Kualitas Terbaik
-
Siswa Nakal Jabar 'Disekolahkan' di Barak Militer, Program Mulai Digelar Mei 2025!
-
12 Rekomendasi Mobil Bekas di Bawah Rp100 Juta, Kondisi Oke Tak Bebani Cicilan
Terkini
-
Culik Anak 5 Tahun di Palembang, Slamet Riyadi Babak Belur Dihajar Warga
-
Sumatera Selatan: Surga Alam, Budaya dan Ekonomi yang Wajib Dijelajahi
-
Bandara SMB II Kembali Internasional, Penerbangan ke Malaysia Dibuka Lagi
-
Saldo Gratis Dana Kaget Hari Ini Bisa Langsung Isi GoPay, Buruan Klaim
-
Terungkap, Ini Identitas 8 Tahanan Polres Lahat yang Kabur Misterius