SuaraSumsel.id - Untuk memastikan ketersediaan uang tunai selama Ramadan dan Idul Fitri 2025 dalam jumlah yang cukup, pecahan yang sesuai, serta kondisi layak edar, Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sumatera Selatan (BI Sumsel) kembali menggelar Susur Sungai Musi.
Kegiatan ini merupakan bagian dari program Semarak Rupiah Ramadan dan Berkah Idul Fitri (SERAMBI) 2025, yang berlangsung pada 3-27 Maret 2025.
Kepala BI Sumsel, Ricky P Ghozali mengatakan layanan kas keliling dihadirkan di berbagai pusat aktivitas masyarakat, mulai dari pesantren, jalan tol, Masjid Agung, stasiun, pelabuhan, terminal, hingga pasar tradisional, guna memastikan kemudahan akses bagi masyarakat dalam melakukan penukaran uang rupiah.
Susur Sungai Musi secara khusus menyasar masyarakat di wilayah Low Access To Cash, yaitu daerah yang mengandalkan transportasi air akibat terbatasnya akses jalur darat.
Baca Juga: Jadwal Imsak 22 Maret 2025: Palembang, Pagar Alam, Lubuklinggau, Prabumulih
Beberapa daerah yang menjadi tujuan utama kegiatan ini meliputi Desa Keramasan, Palembang, serta Pulau Borang, Desa Balai Makmur, dan Desa Muara Kumbang di Kabupaten Banyuasin.
Pada pelaksanaan Tim Susur Sungai Musi yang ke-5, acara pelepasan tim dilakukan oleh Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sumatera Selatan, Ricky P. Gozali, bersama Komandan Pangkalan TNI AL Palembang, Kolonel Laut (P) Faisal, M.Tr Hanla., M.M., CRMP.
Dengan adanya Susur Sungai Musi, BI Sumsel memastikan bahwa setiap lapisan masyarakat termasuk mereka yang tinggal di daerah terpencil, tetap memiliki akses terhadap uang rupiah dalam kondisi yang layak dan sesuai kebutuhan.
Hal ini sekaligus menjadi bukti nyata komitmen Bank Indonesia dalam mendorong inklusi keuangan serta memperkuat sistem pembayaran berbasis tunai di seluruh wilayah Sumatera Selatan.
Komandan Pangkalan TNI AL menyatakan dukungannya pada kegiatan Susur Sungai Musi Tahun 2025 dalam rangka pemenuhan kebutuhan uang masyarakat, serta edukasi program Cinta, Bangga, dan Paham (CBP) Rupiah yang juga dikampanyekan oleh Bank Indonesia.
Baca Juga: Jadwal Buka Puasa untuk Palembang, Banyuasin, dan Ogan Ilir pada 21 Maret 2025
Hal ini sejalan dengan tugas TNI untuk menjaga kedaulatan Indonesia, khususnya terkait kewajiban penggunaan uang rupiah di wilayah kedaulatan NKRI.
Berita Terkait
-
Wali Kota Palembang Minta Maaf kepada Willie Salim, Warganet Beri Beragam Respons
-
Dituding Settingan, Beredar Rekaman Video Warga Rebutan Rendang 200 Kg Willie Salim di Palembang
-
Willie Salim Dipolisikan Warga Palembang Gegara Konten Rendang, Helmy Yahya Ikut Nyentil
-
Willie Salim Lulusan Mana? Tuai Kontroversi gegara Konten Rendang 200 Kg Hilang
-
Kontroversi Daging Rendang Hilang di Palembang: Tanggapan Kritis Helmy Yahya terhadap Willie Salim
Tag
Terpopuler
- Seharga Motor 125cc: Ini 5 Opsi Mobil Bekas yang Mewahnya Sekaliber Innova per Maret 2025
- Semurah Suzuki S-Presso tapi Mesin Setangguh Ertiga: Mobil Bekas SUV Ini Layak Dilirik
- Xiaomi Indonesia Rilis Redmi Pad SE 8.7, Tablet Murah Ukuran Mini Cocok untuk Pelajar
- Korupsi Retribusi Parkir di Banyuasin: Begini Cara Pejabat Memanipulasi Setoran Resmi
- Harga Setara Vespa Sprint, Performa Motor Listrik Ini Jauh Ungguli Xmax
Pilihan
-
Darah Surabaya Mengalir Deras! Julian Oerip Jadi Langganan Skuat Belanda
-
Prabowo Minta Rp 1 Juta Buat BHR Ojol, Gojek Sanggup Rp 900 Ribu
-
Didesak Mundur dari Timnas Indonesia, Patrick Kluivert Tebal telinga
-
Sirkus! Pundit Belanda Kritik Tajam Timnas Indonesia dan Debut Buruk Kluivert
-
Bak Langit dan Bumi! Timnas Indonesia Targetkan Lolos, Jepang: Kami Mau Juara Piala Dunia
Terkini
-
Jadwal Imsakiyah 23 Maret 2025 di Palembang, Banyuasin, dan Ogan Ilir
-
Ribuan Peserta UTBK di Unsri Bisa Menginap Gratis di Kampus, Ini Lokasinya!
-
Ramadan Penuh Kebersamaan, Bank Sumsel Babel Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim
-
Jelang Mudik Lebaran 2025, Ini Data Lengkap SPKLU di Sumsel untuk Kendaraan Listrik
-
Kasus Suap Proyek di OKU: KPK Temukan Bukti Baru Usai Geledah Rumah Pejabat dan Kontraktor