SuaraSumsel.id - Pelaksanaan program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang dirancang untuk meningkatkan asupan gizi siswa di tujuh wilayah Sumatera Selatan (Sumsel) harus mengalami penundaan. Program yang awalnya dijadwalkan mulai pada 20 Januari 2025 ini kini diundur hingga 3 Februari 2025.
Penundaan ini terjadi karena evaluasi menyeluruh yang dilakukan pemerintah pusat terhadap penyedia layanan MBG di berbagai daerah.
Ketua DPD Perkumpulan Penyelenggara Jasaboga Indonesia (PPJI) Sumsel, Evie Hadenli mengatakan, semestinya distribusi menu MBG untuk para siswa di tujuh kabupaten kota di Sumsel dilaksanakan Senin (20/1/2025) namun diundur karena ada evaluasi.
Sumsel juga harus mundur waktu penyaluran paket MBG karena semua jadwal mekanisme juga sesuai instruksi pemerintah pusat. “Di beberapa daerah, ada penyedia (menu MBG) tapi bodong, ada yayasan tapi tidak ada dapurnya dan Sumsel kena efek,” jelasnya melansir sumselupdate.com-jaringan Suara.com.
Baca Juga: Kopi Robusta Sumsel Tembus Pasar Malaysia dan Australia: Hasil Kolaborasi OJK
Sementara untuk dapur umum program MBG di 7 daerah yang mengalami perubahan realisasi distribusi paket MBG antara lain, SPPG Prabumulih, SPPG Muara Enim, SPPG Lahat, SPPG PALI, SPPG Empat Lawang, SPPG Pagar Alam dan SPPG Martapura.
Kemunduran jadwal penyaluran paket MBG di beberapa daerah sebagai bentuk evaluasi pengelola penyedia menu MBG, yakni evaluasi ragam hidangan dan evaluasi kondisi teknis yang terjadi di lapangan seperti waktu distribusi yang tidak tepat waktu karena paket MBG yang disalurkan ribuan.
“Sistem kita (PPJI) menyediakan menu MBG anggarannya reimbursement. Setelah terlaksana baru dana cair dari BGN. Sejauh ini untuk satu tahun berjalan pasti (distribusi MBG),” katanya.
Kemudian lanjut Evie, distribusi program MBG yang sudah terealisasi sejak 6 Januari 2025 berlangsung di Palembang untuk 10 sekolah dengan masing-masing jumlah penerima sebagai berikut mencapai 2.944
Meski demikian, kesiapan dapur umum di bawah naungan DPD Perkumpulan Penyelenggara Jasaboga Indonesia (PPJI) Sumsel tetap memastikan distribusi berjalan lancar sesuai jadwal baru.
Baca Juga: Sumsel Ekspor Perdana 59,4 Ton Kopi Didukung Pembiayaan BSI dan Maybank
Berita Terkait
-
Harap Perselisihan Selesai Secara Kekeluargaan, BGN Ikut Mediasi Persoalan Mitra Dapur Kalibata
-
Demi Konten Ekstrem, 5 Fakta Aksi Berbahaya Bule Rusia Naiki KA Batu Bara
-
Drama di Hari Bahagia: Bus Pengantin Terperosok, Mempelai Wanita Histeris di Jalan
-
Pemerintah Berencana Gaet Kantin Sekolah Sediakan Makanan di Program MBG
-
Turis Rusia Nekat! Aksi Gila Naik Kereta Batu Bara Babaranjang Viral!
Tag
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
-
Baru Masuk Indonesia, Xpeng Diramalkan Segera Gulung Tikar
-
Profil Helmy Yahya yang Ditunjuk Dedi Mulyadi jadi Komisaris Independen Bank BJB
Terkini
-
Deklarasi Damai PSU Empat Lawang Ricuh? Paslon HBA-Henny Dihadang Masuk
-
Kejutan Rabu Malam! Dapatkan Dana Kaget Gratis dari Aplikasi DANA 16 April 2025
-
Intip Menu Makan Bergizi Gratis Prabowo untuk Ibu Hamil dan Balita di Palembang
-
Curhat Calon Pengantin Palembang: Pilu Emas Mahal, Terpaksa Beralih ke Uang
-
Proyek Rp330 Miliar Mangkrak, Siapa Bakal Jadi Tersangka Korupsi Pasar Cinde?