
SuaraSumsel.id - Kepengurusan Assosiasi Media Siber Indonesia (AMSI) Sumatera Selatan (Sumsel) periode 2024-2028 yang terpilih dalam Konrensi Wilayah III pada 5 Mei 2024, resmi dilantik.
Pengurus AMSI Sumsel yang dinahkodai Ardhy Fitriansyah (Matanews.co) dengan Sekretaris Edwar Heryadi (Sumselupdate.com) dilantik secara resmi oleh Sekretaris Jenderal (Sekjen) AMSI Pusat, Maryadi di Ballroom Hotel Swarna Dwipa Palembang, Sabtu (21/9/2024) malam.
Melansir sumselupdate.com-jaringan Suara.com, hadir dalam acara pelantikan pengurus AMSI Sumsel, Staf Ahli Gubernur bidang Ekonomi, Keuangan dan Pembangunan, Drs H Sutoko, Msi, Ketua DPRD Provinsi Sumsel, Dr Hj RA Anita Noeringhati, SH, MH, Kepala Dinas Kominfo Sumsel, Rika Efianti, SE, MM, dan Kepala Dinas Kominfo Kota Palembang, Adhi Zahri.
Acara ini turut dihadiri ketua dari organisasi wartawan se-Sumsel, ulai dari Ketua AJI Palembang, Fajar Wiko, Ketua SMSI Sumsel, Jhon Heri, Ketua JMSI, Agus Harizal, dan Ketua IJTI Sumsel, Mohammad David, Ketua PWI Sumsel diwakili Wakil Ketua Bidang Organisasi, Rican Joe.
Baca Juga: Kongres JKPI VI: Inspirasi Baru untuk Palembang Jadi Kota Pusaka yang Menawan
Sekjen AMSI Pusat, Maryadi mengharapkan AMSI mempunyai peran yang sangat besar dalam hal pemberitaan, maka dari itu dirinya berharap untuk kepengurusan AMSI Sumsel dapat berkolaborasi dengan semua stake holder.
“Harapan saya kepada seluruh pengurus yang sudah dilantik ini, bisa menjaga nama baik organisasi. Kemudian meningkatkan kolaborasi dengan instansi pemerintahan di Sumsel dengan baik,” harapnya.
Staf Ahli Gubernur Sumsel bidang Ekonomi, Keuangan dan Pembangunan, Drs H Sutoko, Msi menjelaskan bahwa Pemerintah Provinsi Sumsel memberikan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada AMSI Sumsel, yang telah berperan banyak dalam percepatan pembangunan daerah terutama dalam hal menangkal isu-isu hoaks.
“Media siber AMSI Sumsel ini, kami harapkan dapat menyebarkan informasi dan edukasi pemerintah kepada masyarakat, apalagi sebentar lagi mau Pilkada, maka peran media sangat diperlukan untuk menangkal berita hoaks, wujudkan Sumsel zero konflik,” terang Sutoko.
Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan mengucapkan selamat kepada pengurus AMSI Sumsel yang telah dilantik.
Baca Juga: 2 Daerah di Sumsel dengan Tingkat Kerawanan Tinggi Pelaksanaan Pilkada 2024
“Semoga bisa bekerja dengan baik, bisa bersinergi dengan sempurna, dan bersama-sama dapat mewujudkan Sumsel sejahtera zero konflik sampai seterusnya,” tutupnya.
Berikut Nama-nama Struktur Organisasi AMSI Sumsel:
Majelis Kehormatan/Etik:
Yulion Zalfa
Ibraim Arsyad
Wenny Widiastuti
Badan Pertimbangan dan Pengawasan Organisasi:
Sidratul Muntaha (fornews.co)
Nila Ertina (wongkito.co)
Prawira Maulana (tribunsumsel.com)
Ketua AMSI Sumsel: Ardhy Fitriansyah (Mattanews.co)
Sekretaris: Edwar Heryadi (Sumselupdate.com)
Bendahara: Ratu Yuliana (Lenterapendidikan.com)
Ketua-ketua Bidang AMSI Sumsel :
Bidang Organisasi dan Keanggotaan: Ketua Polin Rudi (kaganga.com), Anggota Darfian (Sriwijayamedia.com)
Bidang Teknologi dan Informasi: Ketua Reni Rentika Wati (Beritamusi.co.id), anggota Almidiansyah (Pagaralam.pos).
Bidang Bisnis dan Kemitraan: Ketua Herianto (beritasebelas.id), anggota Edwar Rais (Vosmedia)
Bidang Advokasi dan Regulasi Media: Ketua Bambang Samudera (Palpos.id), anggota Muhammad Uzaer (Lenterapendidikan)
Bidang Pendidikan dan Litbang: Ketua Erika (Palpos), anggota Munawaroh (Kitogalo.com).
Berita Terkait
-
Fakta Kasus Dokter RSMH Palembang: Dari Tendangan Brutal Hingga Dinonaktifkan
-
Jajal Drone Penebar Benih di Sumsel, Prabowo Kaget: Ternyata Sehari Bisa 25 Hektare
-
Fakta Mengerikan Konsulen Diduga Tendang Testis Dokter Muda Unsri Sampai IGD
-
Terbang ke Sumsel, Prabowo Mau Luncurkan Gerina hingga Tanam Raya di Banyuasin
-
Ngaku Titisan Eyang Putri, Dukun Setubuhi Mahasiswi 7 Bulan Hingga Hamil
Terpopuler
- Ungkap Alasan Dukung Pemakzulan Gibran, Eks KSAL: Dia Enggak Masuk, Saya Ingin yang Terbaik!
- Selamat Datang Pascal Struijk di Timnas Indonesia, Ini Bisa Bikin China Ketar-ketir
- 25 Kode Redeem FF Terbaru 2 Mei 2025: Klaim Token SG2 hingga Skin Senjata Menarik
- Kapan Pinjol Legal Hadir di Indonesia? Jumlahnya Makin Menjamur, Galbay Bisa Dipenjara!
- Hercules Minta Maaf ke Jenderal Sutiyoso, Tapi Tidak ke Gatot Nurmantyo: Saya Tak Takut Sama Anda!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Semen Padang Menang Dramatis, Zona Degradasi Makin Panas
-
Kapten PSM Makassar Murka: Sebut Sepak Bola Indonesia Penuh Korupsi
-
Yuran Fernandes Olok-olok Sepak Bola Indonesia: Level dan Korupsinya Sama!
-
Kumpulan Catatan Buruk Maarten Paes Jelang Lawan China dan Jepang
-
LENGKAP! Ini Cerita Penemuan Mayat Wanita Dicor di Wonogiri, Semua Bermula dari....
Terkini
-
Semen Baturaja Tembus Laba Bersih 864 Persen di Kuartal I 2025, Ini Rahasianya
-
Update Harga Emas di Palembang Hari Ini: Turun Lagi, Cuma Rp 10,1 Juta
-
Belanja Hemat Awal Bulan, Diskon Gede Susu Anak & Mie Instan di Alfamart
-
Promo Diamond Soma Hadirkan Musang King & Black Thorn Berkualitas Premium
-
Turnamen EPA U-20 Sriwijaya FC Hanya Terima 20 Tim, Ini Alasannya