SuaraSumsel.id - Aparat Polres Ogan Komering Ulu (OKU) mengevakuasi mayat berjenis kelamim perempuan di kebun karet wilayah Sri Mulya, Kecamatan Sinar Peninjauan, pada Rabu (4/9/2024).
Kapolres OKU AKBP Imam Zamroni mengatakan, korban bernama Siti Maimunah (60) ditemukan dalam keadaan meninggal dunia dengan luka bakar.
Dia menjelaskan, korban pertama kali ditemukan oleh suaminya Neli (60) yang mencari keberadaan korban di kebun karet tempat kejadian perkara (TKP).
Korban diketahui sempat pamitan dengan pihak keluarga untuk pergi ke kebun karet miliknya di Blok F, Desa Sri Mulya pada Selasa (3/9/2024) sekitar pukul 14.00 WIB.
"Korban ini memang biasa beraktivitas di kebun untuk menyadap pohon karet," katanya.
Namun, korban tak kunjung pulang hingga pihak keluarga memutuskan untuk menyusul ke area kebun yang tidak jauh dari rumahnya tersebut.
Setiba di TKP, kata dia, suami korban mendapati kebun miliknya sudah terbakar sehingga saksi berusaha memadamkan api tersebut agar tidak menyebar luas.
"Setelah api berhasil dipadamkan, saksi menemukan korban sudah tergeletak di atas tanah dalam keadaan meninggal dunia dengan luka bakar pada bagian pipi, pinggang dan kaki kiri," jelasnya.
Kapolres mengatakan, saat ini pihaknya sedang melakukan penyelidikan guna mengungkap penyebab pasti kebakaran di kebun itu hingga menyebabkan korban meninggal dunia.
Baca Juga: Keterlaluan, Guru Ngaji Cabuli 3 Muridnya di OKI
"Jasad korban kini sudah dievakuasi ke rumah duka untuk dimakamkan secara layak oleh pihak keluarga," ujarnya. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Keterlaluan, Guru Ngaji Cabuli 3 Muridnya di OKI
-
Geger! Mayat Misterius Berbaju Cokelat Ditemukan Mengapung di Sungai Musi Muba
-
Diskusi Video Art Bersenandung di Perahu Kajang: Menjaga Pesan-Pesan Luhur
-
4 Nelayan Terombang-ambing 12 Jam di Laut Usai Kapal Ditabrak Kapal Kargo
-
Akun IG Terduga Pembunuh Pegawai Koperasi Banjir Komentar Pedas Netizen!
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
BRI Dukung Pembangunan Rumah Hunian Danantara untuk Ringankan Penderitaan Masyarakat
-
6 Fakta Dugaan Pelecehan Mahasiswi oleh Dosen UMP yang Kini Dilaporkan ke Polisi
-
Cek Fakta: Viral Klaim BMKG Deteksi Ancaman Squall Line Malam Tahun Baru, Benarkah?
-
Sepanjang 2025, Transformasi BRI Berbuah Kinerja Solid dan Kontribusi Nyata untuk Negeri
-
5 Rute Touring dari Palembang ke Pagaralam untuk Anak Motor Pecinta Tanjakan